Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Penyerang Chelsea, Fernando Torres, mengungkapkan bahwa timnya sudah berhasil kembali menemukan konsistensinya di Premier League. The Blues sukses mengunci 10 dari 12 poin dalam empat pertandingan terakhir.
Chelsea sukses mencatatkan empat kemenangan dari lima pertandingan mereka dalam mengakhiri periode Natal dan membuka tahun 2014 dengan kemenangan. Skuat asuhan Jose Mourinho itu berhasil membuka tahun baru dengan kemenangan meyakinkan atas Southampton dengan skor 3-0.
Fernando Torres optimistis catatan kemenangan The Blues merupakan titik kebangkitan dari klub dan meyakini bahwa Chelsea telah menemukan konsistensi di periode yang krusial musim ini.
"Kami dalam momen yang bagus dan kami harus mempertahankannya. Normalnya, November, Desember, dan Januari adalah waktu ketika Anda berada di dekat puncak klasemen atau terjatuh," kata Torres seperti dikutip situs resmi klub.
"Musim lalu kami tidak tampil baik di bulan-bulan itu yang mana membuat langkah kami sulit di liga, musim ini kami ada di atas, sangat dekat dengan puncak klasemen dan memenangi pertandingan-pertandingan penting seperti pertandingan tandang melawan Southampton," jelas El Nino.
"Kami telah terus meningkatkan diri, terutama saat tandang, dan anda bisa melihatnya di klasemen. Bukan suatu rahasia lagi bahwa kami kini bermain lebih baik, semua pemain terlibat dan ini adalah waktu ketika ada banyak pertandingan di semua kompetisi," tutur pemain berpaspor Spanyol itu.