Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cellino Siap Melepas Nainggolan dan Astori

By Jaka Sutisna - Minggu, 22 Desember 2013 | 08:15 WIB
Massimo Cellino (Getty Images)

Presiden Cagliari, Massimo Cellino, siap melepas sejumlah pemain bintang Cagliari. Radja Nainggolan dan Davide Astori adalah beberapa pemain Cagliari yang dipersilahkan Cellino untuk meninggalkan klub.

Massimo Cellino mengaku sudah tak bisa lagi menahan kepergian Radja Nainggolan. Pemain berdarah Batak tersebut diakui Cellino memiliki banyak sekali peminat.

Cellino memang tak merinci siapa klub peminat yang dimaksud. Namun, Cellino menyebut sedikitnya ada tujuh klub papan atas dari Italia dan Eropa yang tertarik mendapatkan Nainggolan.

"Nainggolan pasti akan pergi, bahkan pada Januari 2014. Dia bisa pergi besok," ujar Cellino.

"Dia diminati enam atau tujuh klub dan saya tidak bisa menahan dia lagi. Ini bukan masalah uang. Kami bahkan bersedia melepas Nainggolan kurang dari banderol yang telah kami tentukan. Jika dia ingin pergi, saya akan mempersilahkannya," tutur Cellino.

"Apakah ini berlaku untuk Davide Astori juga? Ini berlaku untuk semua pemain. Saya tidak mengesampingkan siapa pun," ungkap Cellino dikutip dari football-italia.net.