Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kobe Bryant harus menerima kenyataan ia tidak dipasang di tim pertama oleh pelatih Mike D'Antoni. "Ia berlatih dengan tim kedua Lakers. Jangan bilang ke Kobe kalau saya membocorkan ini ke Anda," ungkap Mike D'Antoni, pelatih Lakers, kepada ESPN, Jumat (6/12) pagi WIB.
Kobe mengaku nyaman dengan engkel kaki kiri dan Achillesnya. Ia menguji kekuatan engkelnya dalam beberapa hari ini, entah dengan scrimmage ringan atau keras. Namun ia kadang merasakan engkel kirinya tak bisa berlama-lama dipakai bermain.
"Sambungan engkel kiri dengan Achilles yang menjadi penghalang saya berlama-lama di lapangan," kata Kobe. "Ada robek jaringan saat cedera itu. Sekarang saya dan tim pelatih mencoba memobilisasi gerakan di bagian itu. Tak boleh dipaksakan, harus perlahan-lahan," ucap Kobe.
Ia juga mencoba perlahan-lahan mengembalikan eksplosivitas. "Saya tak mau memaksakan bermain cepat lantas melakukan dunk hanya untuk menunjukkan saya seorang pemain besar. Saya ingin mengembalikan semuanya secara bertahap," kata Kobe menambahkan.
veteran 18 tahun di NBA ini juga akan mengurangi waktu bermain. Ia memiliki rataan 38,6 menit per gim, musim lalu. Dengan menjadi shooter murni, Kobe rasanya akan dimainkan rata-rata 20-24 menit per gim.