Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebalap Brasil, Felipe Massa, tidak bisa menahan haru karena harus berpisah dengan Ferrari, tim yang sudah dibelanya sejak 2006. Ia bersyukur tim Italia tersebut selalu mendukung kariernya di Formula 1.
Kontrak Massa berakhir di penghujung 2013, tidak diperpanjang Ferrari yang memilih untuk memboyong kembali Kimi Raikkonen, pebalap yang menjadi juara dunia 2007 bersama kubu kuda jingkrak. Massa telah menemukan pelabuhan baru.
Bersama Valtteri Bottas, pria 32 tahun itu akan mengendarai mobil Williams pada 2014. Dalam acara makan siang Ferrari, Minggu (15/12), Massa mengucapkan terima kasih kepada semua pihak atas dukungan kepadanya, terutama momen mengerikan di pertengahan 2009 ketika per menghantam dan nyaris menewaskannya.
"Kita memulai kerja sama ini sejak beberapa tahun lalu. Kalian selalu memberikan dukungan kepada saya, terutama di momen-momen tersulit dan saya tidak akan melupakan yang Ferrari lakukan kepada saya ketika kecelakaan pada 2009," ujar Massa seperti dilansir ESPN.
"Kejadian itu membuat saya merasa sangat dicintai dan atmosfer di Ferrari dan perasaan unik menjadi bagian dari keluarga adalah hal yang akan selalu saya rindukan."
(Theresia Simanjuntak)