Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hamilton Tak Menyesal Tinggalkan McLaren

By Suryo Wahono - Rabu, 4 Desember 2013 | 20:57 WIB
Lewis Hamilton (Getty Image)

engah. Di musim 2013, keadaan justru sebaliknya.

McLaren harus menerima hasil buruk sepanjang 2013 karena tak ada satupun awaknya, Jenson Button atau Sergio Perez, yang mampu naik podium sepanjang musim. Sementara itu, Mercedes tampil oke dengan menjadi runner-up konstruktor setelah Red Bull dan Hamilton atau Nico Rosberg beberapa kali naik podium.

"Ya, rasanya saya 98 persen bahagia," kata Hamilton ketika ditanya ESPN apakah ia senang dengan keputusan yang diambil setahun lalu.

"Saya merasa telah mengambil keputusan yang tepat dan benar-benar bahagia. Ini bukan cuma soal hasil, tapi pengalaman bisa mencoba mobil berbeda dengan tim baru," tambah pebalap Inggris itu.

Juara dunia 2008 itu percaya timnya telah melakukan banyak perbaikan pada mobil sepanjang 2013 dan akan tampil lebih baik lagi pada 2014.