Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kemalingan 30 Juta Rupiah, Sukore Batal ke Kediri

By Arief Kurniawan - Selasa, 10 Desember 2013 | 16:50 WIB
Ebi Sukore (Gatot Susetyo/Bolanews)

Nasib sial menimpa Ebi Sukore. Pemain asal Nigeria yang lama malang melintang di sepak bola Indonesia itu kemalingan di apartemennya.

Uang sebesar 30 juta rupiah dan jam tangan raib dicuri maling. Akibatnya, Ebi yang berencana berangkat ke Kediri untuk bergabung dengan Persik terpaksa batal.

“Saya tunda berangkat ke Kediri, karena saya baru saja kemalingan. Uang dan jam tangan diambil. Sekarang saya sedang bingung cari pinjaman untuk ongkos ke Kediri,” ungkap Ebi yang pernah dua kali memberi gelar juara LI kepada Persik pada 2003 dan 2006 lalu.

Padahal, lanjut Ebi, pihaknya telah komunikasi dengan pengurus Persik soal kedatangannya di Kediri. Ebi akan diturunkan pada Piala Gubernur Jatim yang akan mulai diputar 14 Desember mendatang.

“Saya sangat ingin kembali ke Persik. Tapi musibah dan cobaan menimpa saya. Saya akan berusaha sebelum Piala Gubernur sudah tiba di Kediri. Semoga saya cepat dapat pinjaman agar bisa berangkat,” katanya.