Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

David Moyes Dikalahkan Everton di Old Trafford

By Verdi Hendrawan - Kamis, 5 Desember 2013 | 04:52 WIB
Selebrasi kemenangan Bryan Oviedo (tengah). (Andrew Yates/Getty Images)

0 di Old Trafford. Kekalahan itu menjadi yang ke-4 dalam 14 laga perdana Premier League musim 2013/14.

Manchester United sebenarnya bermain lebih baik ketimbang Everton. Namun, alur bola dan penyelesaian akhir menjadi kendalan Setan Merah untuk mendapatkan gol di sepanjang pertandingan.

Beberapa kali percobaan melalui Wayne Rooney, Danny Welbeck, Patrice Evra, Antonio Valencia dan Ryan Giggs masih selalu gagal. Percobaan dari dua nama pertama juga sempat membentur mistar dan tiang gawang Everton yang dikawal oleh Tim Howard. Namun, The Toffees juga bukanbermain tanpa peluang.

Gol semata wayang Everton berhasil tercipta di menit ke-86 melalui bek kiri Bryan Oviedo yang bermain mengantikan Leighton Baines yang masih dirundung cedera.

Oviedo berhasil menanfaatkan tendangan Romelu Lukaku yang tidak sempurna yang mengarah kepadanya. Mantan pemain Kobenhavn dan Deportivo Saprissa itu pun langsung berhadapan satu lawan satu dengan kiper David De Gea dan dengan mudah pemain berusia 23 tahun itu mencoploskan bola.

Hasil ini membuat Everton berhasil membuntuti Liverpool, Manchester City dan Chelsea untuk terus memberikan tekanan kepada Arsenal di puncak klasemen. Sedangakan bagi Manchester United kekalahan ini membuat mereka harus turun ke posisi sembilan akibat kemenangan 2-1 Tottenham Hotspur atas Fulham.