Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Daftar Peserta BWF Superseris Finals 2015

By Selasa, 8 Desember 2015 | 22:07 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad (belakang)/LIliyana Natsir, melakukan servis saat menghadapi Rafiddias Akhdan Nugroho/Vita Marissa pada babak perempat final Indonesian Masters di Graha Cakrawala, Malang, Jumat (4/12/2015). (BADMINTON INDONESIA)

China memenuhi kuota maksimal dua wakil pada setiap nomor di turnamen tutup tahun BWF Superseries Finals yang berlangsung di Hamdan Sports Complex, Dubai, 9-13 Desember.

Indonesia meloloskan empat wakil ke turnamen yang hanya diikuti delapan pemain/pasangan untuk setiap nomor tersebut.

Mereka adalah Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir (ganda campuran), Praveen Jordan/Debby Susanto (ganda campuran), Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (ganda putra), dan Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii (ganda putri).


Daftar pemain pada BWF Superseries Premier 2015 di Dubai.(JUARA.NET)

Berdasarkan hasil undian, Ahsan/Hendra berada di Grup A bersama Lee Yong-dae/Yoo Yeon-seong (Korea Selatan), Fu Haifeng/Zhang Nan (China), dan Hiroyuki Endo/Kenichi Hayakawa (Jepang).

Nitya/Greysia berada di Grup B bersama Tian Qing/Zhao Yunlei (China), Christinna Pedersen/Kamilla Rytter Juhl (Denmark), dan Eefje Muskens/Selena Piek (Belanda).

Tontowi/Liliyana berada di Grup A nomor ganda campuran, sementara Praveen/Debby di Grup B.

Baca:

Inilah Hasil Undian BWF Superseries Finals 2015

Dua wakil tiap-tiap grup berhak melangkah ke babak semifnal. Babak penyisihan grup akan dimulai pada Rabu (9/12/2015) mulai pukul 10.00 waktu setempat atau 13.00 WIB.

Ikuti perkembangan berita ini dalam topik:

BWF Superseries Finals 2015

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P