Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jack Wilshere Disarankan Pergi dari Arsenal

By Ade Jayadireja - Kamis, 27 Maret 2014 | 16:30 WIB
Jack Wilshere (Getty Images)

Mantan punggawa Arsenal, Stewart Robson, menyarankan Jack Wilshere untuk meninggalkan Emirates Stadium. Ia yakin gelandang timnas Inggris itu tak akan menjadi pemain top bila masih dibesut Arsene Wenger.

Robson, yang mengabdi untuk The Gunners dari 1981 hingga 1986, menganggap bahwa Wenger menjadi faktor utama yang membuat Wilshere tak berkembang. Ia menilai sang nahkoda telah gagal mengeluarkan kemampuan terbaik si pemain.

Menurut Robson, cara terbaik bagi Wilshere untuk menggapai permainan terbaik adalah dengan mencari klub baru.

"Mungkin Wilshere harus pergi dari Arsenal," tutur Robson kepada talkSPORT.

"Jika Arsenal mengganti manajer dan mereka mendatangkan seseorang yang memiliki disiplin tinggi serta bisa mengeluarkan kemampuan terbaik Wilshere, maka Arsenal tetap menjadi klub yang tepat. Dengan Wenger masih bertugas saat ini, saya tak yakin Wilshere tepat berada di sana," imbuhnya