Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ronald/Annisa Juga Tersingkir dari Malaysia Masters 2019

By Lariza Oky Adisty - Selasa, 15 Januari 2019 | 20:40 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Ronald Alexander/Annisa Saufika, saat menjalani pertandingan melawan Zhang Nan/Li Yinhui (China) pada babak pertama Hong Kong Open 20118 di Hong Kong Coliseum, Selasa (13/11/2018). (BADMINTON INDONESIA)

Skuat ganda campuran Indonesia kembali kehilangan wakil pada babak pertama Malaysia Masters 2019 setelah pasangan Ronald Alexander/Annisa Saufika tersisih.

Ronald Alexander/Annisa Saufika tereliminasi seusai dikalahkan wakil Jerman, Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich, 19-21, 21-17, 24-22, di Axiata Stadium, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa (15/1/2019).

Laga Ronald/Annisa kontra Lamsfuss/Herttrich tersebut berlangsung selama 57 menit.

Dengan hasil ini, skuat ganda campuran Indonesia untuk sementara baru meloloskan Tontowi Ahmad/Debby Susanto ke babak kedua Malaysia Masters 2019.

Masih ada pasangan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti yang akan bertanding pada esok hari. 

Jalannya pertandingan

Gim pertama berlangsung ketat. Sempat tertinggal di awal, Ronald/Annisa mampu menyamakan skor menjadi 3-3.

Susul-menyusul poin pun terjadi setelah itu. Ronald/Annisa dan Lamsfuss/Herttrich sempat imbang dalam kedudukan 6-6, 7-7, 8-8, dan 9-9.

Ronald/Annisa kemudian melepaskan diri dari tekanan lawan setelah berhasil menambah dua poin untuk unggul 11-9.