Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Khabib Nurmagomedov Buka Peluang Berduel dengan Manny Pacquiao

By Samsul Ngarifin - Senin, 11 Februari 2019 | 07:30 WIB
Khabib Nurmagomedov saat melakoni persiapan terakhir jelang UFC 229 . ( twitter.com/UFC )

JUARA.NET - Petarung UFC asal Rusia, Khabib Nurmagomedov, membuka peluang untuk berduel melawan petinju Filipina, Manny Pacquiao.

Khabib Nurmagomedov yang baru saja mendapat hukuman dari NSAC dikabarkan bakal hijrah menekuni olahraga tinju.

Spekulasi tersebut muncul setelah Nurmagomedov menggelar pertemuan dengan Kepala Federasi Tinju Rusia, Umar Kremlev.

Kremlev juga mengungkapkan bahwa pihaknya sedang berjuang untuk menggelar pertarungan tinju bagi Nurmagomedov. 

"Kami sudah bertemu untuk berdiskusi soal keinginannya menyeberang ke tinju. Dia akan mulai berlatih tinju segera," kata Kremlev yang dikutip dari Express.co.uk.

"Kami juga sudah berdiskusi untuk mengatur pertandingan tinju ini di Rusia," ujar Kremlev lagi.

Adapun untuk venue pertarungan, Kremlev mengatakan bahwa pihaknya ingin menggelar pertarungan di Luzhniki Stadium, Moskow, Rusia.

Baca Juga : Titisan Floyd Mayweather Jr Bakal Hadapi Tenshin Nasukawa di Jepang

"Saya belum bisa membongkar nama musuhnya karena negosiasi sedang berlangsung, tetapi kami ingin menggelarnya di Luzhniki Stadium, Moskow, sebelum Kejuaraan Tinju Dunia," tutur dia.

Sebelumnya, Khabib Nurmagomedov dikaitkan dengan pertarungan dengan mantan juara dunia tinju asal Amerika Serikat (AS), Floyd Mayweather Jr.

Namun, Kremlev mengatakan bahwa Nurmagomedov tidak harus bertarung dengan Mayweather.

"Tidak harus Mayweather, bisa jadi Manny Pacquiao, atau nama besar lainnya di dunia tinju," kata Kremlev.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Segenap redaksi BolaSport.com mengucapkan Selamat Hari Pers Nasional, 9 Februari 2019. #hpn2019 #persnasional #haripersnasional

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P