Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Punya Petualangan Baru Sebagai Rookie, Murid Valentino Rossi Senang

By Bayu Nur Cahyo - Jumat, 1 Maret 2019 | 17:38 WIB
Penampilan Valentino Rossi saat menjalani sesi tes pramusim MotoGP 2019 hari ketiga di Sirkuit Losail, Qatar. (DOK. MOTOGP)

JUARA.NET - Pembalap tim Pramac RacingFrancesco Bagnaia sudah antusias menatap kejuaraan MotoGP musim 2019.

Menurut Francesco Bagnaia, dia sudah siap terlibat dalam target besar timnya yaitu bersaing dengan para rival untuk hasil terbaik di MotoGP 2019.

"Saya senang memulai petualangan baru ini," kata pembalap yang akrab disapa Pecco itu yang dikutip Juara.net dari Speedweek.

Baca Juga: Beda dengan Maverick Vinales, Marc Marquez Tak Butuh Seorang Psikolog

"Saya senang berada di tim yang sangat solid sejak hari pertama dan tim yang penuh perhatian untuk memulai tujuan besar. Semua ini adalah faktor penting bagi saya," ujar dia menambahkan.

Lebih lanjut, pembalap yang juga merupakan murid Valentino Rossi itu juga membagikan hasil tes pramusim MotoGP 2019.

"Kami sudah melakukan pekerjaan bagus pada beberapa sesi tes yang saya ikuti," tutur Bagnaia.

Baca Juga: Lamborghini Hadir di Tampilan Motor Baru Tim Pramac Racing Musim 2019

"Feeling saya terhadap motor ini semakin berkembang dari lap ke lap. Seri pembukaan sudah semakin dekat dan saya tak sabar berada di trek di Qatar," kata dia.

Seri perdana MotoGP 2019 yaitu seri MotoGP Qatar 2019 akan digelar pada 8-10 Maret mendatang di Sirkuit Losail, Doha, Qatar.

Baca Juga: Jorge Lorenzo Bagikan Momen Menegangkan saat Jatuh di Tes Pramusim

Francesco Bagnaia yang menjadi rookie di MotoGP pun saat ini sedang mempersiapkan diri bersama timnya untuk seri perdana MotoGP 2019 tersebut.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P