Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Stan Wawrinka harus merasakan kegilaan dari seorang Nick Kyrgios di perempat final turnamen Mexico Open 2019, Kamis, (28/2/2019).
Kyrgios mengalahkan Wawrinka dalam tiga set 7-5. 6-7, 6-4 dan akan menghadapi John Isner untuk memperebutkan tempat ke final.
Kyrgios lolos ke perempatfinal setelah secara dramatis menyingkirkan unggulan utama Rafael Nadal.
Setelah kalah, Nadal sempat melontarkan kekesalan sekaligus kritiknya terhadap perilaku Kyrgios yang menurutnya tidak menghormati penonton mau pun lawannya.
Menghadapi Wawrinka, Kyrgios tampil lebih tenang. Meski begitu, penonton cenderung lebih memberikan dukungan kepada Wawrinka.
Baca Juga : BAM Ancam Negara Bagian yang Tak Aktif Bina Pebulu Tangkis Masuk Daftar Hitam
"Saya suka itu," kata Kyrgios.
"Saya justru tampil lebih baik jika dimusuhi penonton."
Ia mengaku sebenarnya menghadapi Wawrinka dengan tidak maksimal.
"Setelah menghadapi Rafa selama tiga jam dan sebelumnya sempat keracunan makanan sebenarnya kemenangan ini luar biasa," katanya.
"Saya sempat mengalami kejang otot pada akhir set ketiga," lanjutnya.
"Saya hanya berusaha mengembalikan bola yang datang dan memukul sekeras mungkin."
View this post on InstagramTimnas U-22 Indonesia masih memiliki target untuk tahun ini. #timnasindonesia #timnas #timnasu22
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on