Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Cedera hamstring yang diderita pemain Denver Nuggets, Jamal Murray, kemungkinan tak akan menghambat penampilannya pada gim ketiga semifinal Playoff NBA 2019 Wilayah Barat kontra Portland Trail Blazers.
Jamal Murray mengalami cedera pada paha saat tengah bertanding pada gim kedua semifinal Wilayah Barat, di Pepsi Center, Denver, Colorado, Amerika Serikat, Rabu (1/5/2019).
Dalam laga yang dimenangkan Trail Blazers 97-90 tersebut, pemain guard Nuggets itu terpaksa harus ditarik keluar pada pertengahan laga.
Baca Juga : Berikut Daftar Lengkap Peraih Gelar Individu Srikandi Cup Musim 2018-2019
Dilansir JUARA dari Yahoo Sports, Murray mengklaim bahwa cedera tersebut merupakan imbas dari screen yang dilakukan oleh Jakob Poeltl (San Antonio Spurs) pada putaran babak kesatu Playoff NBA 2019 lalu.
Bahkan, dia mengaku masih bisa merasakan rasa sakit tersebut.
"Screen itu masih terasa menyakitkan. Sulit bagi saya untuk melanjutkan gim (kedua) hingga selesai," ucap Murray.
Baca Juga : Merchandise LeBron James Tetap yang Terlaku Meski Lakers Tak Lolos Playoff
"Saya tidak bisa bergerak, itu sangat jelas, dan pelatih (Michael Malone) akhirnya menarik saya keluar," kata dia menambahkan.
"Saya akan mendapatkan perawatan, dan saya akan segera bersiap menghadapi gim ketiga," jelas Murray.
Gim ketiga semifinal playoff NBA 2019 Wilayah Barat antara Nuggets dan Trail Blazers rencananya bakal bergulir pada Jumat waktu setempat atau Sabtu (4/5/2019) pagi WIB.
Laga gim ketiga tersebut sebelumnya sempat diisukan untuk ditangguhkan lantaran sempat terjadi kericuhan pada gim kedua.
Baca Juga : New Zealand Open 2019 - Anthony: Turnamen Ini Penting Bagi Saya
Saat itu, pemain Trail Blazers, Enes Kanter, tak sengaja berbenturan dengan forward Nuggets, Torrey Craig, hingga membuat Craig terjatuh.
Parahnya, para pemain Nuggets yang berada di bangku cadangan, termasuk Murray, justru turut terprovokasi dan melakukan protes kepada Kanter.
Padahal, Kanter kala itu berbenturan dengan Craig akibat didorong oleh pemain Nuggets sendiri, Nikola Jokic.
"This dude literally pushed me into his teammate. And then they started to get into my face..."@Enes_Kanter shares his side of what happened with Torrey Craig, Jamal Murray.#ripcity pic.twitter.com/2FZUUxqNzQ
— NBC Sports Northwest (@NBCSNorthwest) May 2, 2019