Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berita MotoGP - Pendamping Andrea Dovizioso akan Ditentukan pada Medio Juni

By Agung Kurniawan,Firzie A. Idris - Jumat, 24 Mei 2019 | 00:36 WIB
Dua pembalap Ducati, Andrea Dovizioso (kiri) dan Danilo Petrucci, berpose pada balapan MotoGP Prancis di Sirkuit Le Mans. (MOTOGP.COM)

JUARA.net - Teka-teki siapa yang akan menjadi tandem Andrea Dovizioso di tim Mission Winnow Ducati musim depan tampaknya akan terjawab dalam waktu depat.

Ducati memang akan mencari pembalap kedua untuk mendampingi Andrea Dovizioso setelah ridernya kini, Danilo Petrucci hanya dikontrak satu musim.

Bos Ducati, Paolo Ciabatti, memastikan jika timnya akan memilih rider baru setelah dua balapan ke depan alias pada medio Juni.

Sejauh ini, dua rider di tim satelit mereka, Jack Miller dan rookie Francesco Bagnaia menjadi kandidat.

Namun, Mission Winnow Ducati dihadapkan dengan dilema usai Danilo Petrucci berhasil meraih podium pada MotoGP Prancis 2019.

Direktur olahraga Ducati, Paolo Ciabatti, pun harus memutar otak dalam memilih tandem Andrea Dovizioso untuk musim depan.

Sebelumnya, wacana untuk memberi tiket promosi kepada Miller mengemuka lantaran Petrucci gagal menampilkan perfoma yang diharapkan.

Sebelum MotoGP Prancis, Petrucci finish di posisi keenam tiga kali dan sekali di peringkat kelima.

Baca Juga: Hazard Terus Dirumorkan ke Real Madrid, Sarri Hanya Bisa Pasrah

Di sisi lain, podium Jack Miller pada MotoGP Americas 2019 menegaskan jika pembalap asal Australia itu berpeluang besar untuk bergabung dengan tim pabrikan.

Seusai MotoGP Prancis 2019, Ciabatti menilai baik Petrucci maupun Miller sama-sama telah menunjukkan performa impresif.

Keduanya dianggap telah menampilkan persaingan sehat guna merebut satu kursi pembalap pabrikan Ducati untuk musim depan.

"Kami senang dengan performa Miller dan Petrucci. Kami menyukai hubungan yang berkembang di antara mereka," ucap Ciabatti dilansir JUARA.net dari tuttomotoriweb.

Ia lalu mengatakan bagaimana Petrucci memiliki tekanan sama dengan Jack Miller karena keduanya memiliki kontrak satu tahun.

"Petrucci menginginkan pembaruan, sedang Miller berharap untuk promosi. Setelah Mugello (MotoGP italia) dan Barcelona (MotoGP Katalonia) kami akan membuat keputusannya," kata Paolo Ciabatti.

Baca Juga: Hal yang Diwaspadai Ivan Kolev Jelang Persija Vs PSIS Semarang

Bukan hanya persaingan untuk berebut satu kursi pembalap pabrikan saja, kedua pembalap tersebut juga tengah bersaing pada tabel klasemen sementara MotoGP 2019.

Danilo Petrucci masih berada satu tingkat di atas Jack Miller dengan duduk di urutan lima dengan raihan 57 poin.

 Sedangkan Miller yang berada satu setrip di bawahnya telah mengumpulkan total 47 poin dari lima balapan.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P