Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.net - Tiga pertandingan megah akan berlangsung pada Selasa (6/8/2019).
Pertama adalah laga leg kedua final Piala Indonesia, PSM Makassar Vs Persija Jakarta.
Partai ini merupakan laga tunda pertandingan yang seharusnya dimainkan minggu lalu.
Jadwal awal pertandingan ditunda atas alasan keamanan setelah bus tim Persija Jakarta dilempari batu oleh oknum seusai menjalani official training di Stadion Andi Mattalatta, Mattoangin, Makassar.
Baca Juga: Adidas Bakal Meluncurkan Kembali Sepatu Legendarisnya, F50 Tunit
Pada hari pertandingan, PSSI memutuskan bahwa atas alasan keamanan pertandingan ditunda.
Kini, pertandingan final leg kedua Piala Indonesia itu akan bergulir pada pukul 15:30 WIB.
Jelang keberangkatan, manajemen Persija Jakarta memutuskan tidak menggunakan kendaraan rantis untuk datang ke kandang PSM Makassar.
Kepastian tersebut disampaikan secara langsung oleh Security Officer Persija Jakarta, Dicky Milano, kepada awak media termasuk BolaSport.com.
Kata Dicky Milano, keputusan itu karena Persija Jakarta sangat percaya dengan pihak kepolisian yang berjanji akan mengamankan jalannya pertandingan itu dengan baik.