Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Korea Open 2019 - Jadi Wakil Terakhir, Wahyu/Ade Terpaksa Angkat Koper

By Firzie A. Idris - Kamis, 26 September 2019 | 16:47 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso melakukan tos saat menjalani laga melawan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) pada babak kesatu Malaysia Open 2019 di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Selasa (2/4/2019). (BADMINTON INDONESIA)

JUARA.net - Wakil Indonesia terakhir yang bermain di babak kedua Korea Open 2019, Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso, terpaksa angkat koper lebih cepat.

Lewat pertarungan sengit, Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso harus mengakui keunggulan wakil Denmark, Mathias Boe/Mads Conrad-Petersen, dengan skor 22-20, 14-21, 10-21, di Incheon Airport Skydome, Incheon, Korea Selatan, Kamis (26/9/2019).

Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso memasuki interval gim pertama dengan keunggulan 4 poin atas pasangan Boe/Conrad-Petersen.

Setelah interval, pasangan peringkat ke-25 dunia ini sempat sama kuat 16-16 dengan Mathias Boe/Mads Conrad-Petersen.

Pertandingan akhirnya harus memasuki adu setting point setelah kedua pasangan berbagi skor 20-20.

Baca Juga: Korea Open 2019 - Apriyani: Hari Ini Kami Kurang Siap, Sudah Mau Menang Saja

Beruntung bagi Merah Putih, Wahyu/Ade dapat mengamankan gim pertama yang alot ini dengan skor 22-20.  

Sayang, pada gim kedua, lawan mereka mengnambil insiiatif.

Duet Denmark tersebut terus memimpin sejak angka pertama tanpa memberi kesempatan kepada Wahyu/Ade untuk menyamakan kedudukan.

Wahyu/Ade pun harus rela gim kedua direbut oleh pasangan Denmark. Boe/Conrad-Pedersen menang 21-14.