Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET- Tak bisa dipungkiri jika Cristiano Ronaldo saat ini masih ngacir di usianya yang sudah 35 tahun.
Sang penyerang baru saja membuat sejarah saat mencetak gol pembuka ke gawang Hellas Verona.
Hal ini mempertegas bahwa Ronaldo memang cukup luar biasa meskipun sudah tak muda lagi.
Baca Juga: Ke Mana Messi Berlabuh? Ini Lima Tim yang Paling Mungkin Merekrutnya
Lantas sejarah apa yang diciptakan oleh Ronaldo? Dia menjadi pemain pertama yang sukses mencetak gol 10 kali beruntun untuk Juventus.
Tak cuma rekornya, gol yang dicetak sang mega bintang juga cukup mengesankan di mana dia sebelumnya melakukan dribel yang cukup baik hingga akhirnya bola sukses disarangkan.
Menciptakan rekor di Liga Italia bukan hal yang mengagetkan karena sebelumnya Ronaldo selalu berhasil mencetak rekor di Liga Inggris bersama Manchester United dan Liga Spanyol bersama Real Madrid.
Baca Juga: Lakukan Hal Tak Pantas pada Lawannya, Pique Ditertawakan Netizen
Beberapa hari lalu Ronaldo menjadi pesepak bola kedua yang mampu menciptakan 50 gol dalam waktu yang cepat di Liga Italia.
Dengan pecahnya satu rekor tersebut, Ronaldo sudah cukup membuktikan kapasitasnya sebagai seorang mega bintang.