Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Persib Bandung melalui sang manajer tim, Umuh Muchtar, mengungkapkan rasa optimismenya untuk bisa meraih hasil optimal pada Liga 1 2020.
Persiapan yang dilakukan Persib Bandung pada masa pramusim menjadi modal utama sebelum mengarungi kerasnya Liga 1 2020.
Selain persiapan dengan menggelar laga uji coba selama pramusim, kedatangan para pemain baru turut mengundang atmosfir positif di kubu tim berjulukan Maung Bandung tersebut.
Tak ayal, tim besutan Robert Rene Alberts itu pun melambungkan harapan-harapan terbaiknya sebelum musim kompetisi dimulai pada Sabtu (29/2/2020).
Baca Juga: Top 10 Petinju Kelas Berat versi Ring, Trio Inggris Kuasai Podium
Demikian pula yang tengah dirasakan sang manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar, yang berharap timnya mampu merebut mahkota dari tangan Bali United yang merupakan juara bertahan.
Hal itu karena para pemain baru yang menghuni Persib Bandung untuk Liga 1 2020 adalah 100 persen pilihan dari sang pelatih.
"Doakan saja, mudah-mudahan ya, karena 100 persen semua pilihan pelatih, tidak ada intervensi dari PT dan manajemen," kata Umuh Muchtar, dilansir JUARA.net dari Tribun Jabar.
"Tidak ada lagi intervensi. Target Persib harus juara, mudah-mudahan jadi juara," katanya.