Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Sepak bola merupakan salah satu industri terbesar yang ada di dunia. Banyak orang yang nasibnya berubah drastis ketika menggeluti karier sebagai pesepak bola.
Tapi untuk menjadi sosok yang brilian, dibutuhkan bakat dan skill yang mumpuni hingga akhirnya mereka mampu berkontribusi.
Di dekade 2000an, setidaknya ada lima pesepak bola ternama yang mampu tampil menggila dan dianggap yang terbaik.
Kelima nama ini benar-benar tak bisa dianggap enteng karier dan kontribusinya. Lantas siapa saja mereka? Berikut ulasannya.
Pesepak bola asal Madeira, Portugal ini mampu mengubah nasibnya dari lelaki kampung menjadi salah satu pesepak bola terbaik sejagat raya.
Tak ada yang bisa dikomplain dari seorang Ronaldo. Di usianya yang ke-35 tahun bahkan Ronaldo sama sekali tak menunjukan tanda-tanda melambat berkat latihan disiplinnya.
Dia sudah mencetak sejumlah rekor dan tropi baik di level klub maupun negara.