Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Curahan Hati Ilija Spasojevic yang Sudah Tak Sabar Ingin Merumput Lagi

By Agung Kurniawan - Senin, 13 April 2020 | 17:05 WIB
Penyerang asing Bali United, Ilija Spasojevic, memberikan pernyataan dalam konferensi pers jelang laga melawan Madura United. Kedua tim akan bertanding di Stadion Ratu Pamelingan, Kabupaten Pamekasan pada Selasa (20/8/2019). (MEDIA OFFICER BALI UNITED)

JUARA.net - Striker Bali United, Ilija Spasojevic, membeberkan isi hatinya lantaran pandemi virus coronya yang membuatnya tak bisa bermain sepak bola.

Ilija Spasojevic harus menunda ambisinya untuk membawa Bali United bersinar lagi lantaran roda kompetisi Liga 1 2020 ditangguhkan untuk sementara waktu.

Pemain naturalisasi asal Montenegro itu kini lebih banyak menghabiskan waktunya selama jeda kompetisi bersama keluarganya.

Pemain berusia 32 tahun tersebut cukup sadar dan memaklumi penghentian kompetisi untuk sementara di tengah kondisi sulit dan tak memungkinkan akibat wabah Covid-19.

Baca Juga: Dipermalukan Messi di Tahun 2011, Rio Ferdinand Ungkapkan Fakta

Dia pun berharap agar situasi ini secepatnya bisa segera berlalu dan roda kompetisi Liga 1 2020 bisa secepatnya bergulir kembali.

"Mau bagaimana lagi ya, di seluruh dunia terkena dampak karena virus corona, dan kita cuma bisa berharap cepat selesai dan Juli bisa main kembali," ucap Spaso, dilansir JUARA.net dari BolaSport.com.

Di sisi lain, Spasojevic juga tak menampik bahwa dia sangat merindukan suasana serta atmosfir kerasnya persaingan di kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia.

"Sebenarnya sangat rindu, saya rasa bukan cuma saya saja tapi seluruh pemain Indonesia," ujarnya.

"Sepak bola bukan hanya pekerjaan, melainkan hobi yang kita cintai. Hampir sebulan tak latihan bareng tim, dan itu sudah terlalu lama," tuturnya lagi.

Bali United sendiri masih berada di peringkat kedua usai meraih dua kemenangan dan sekali hasil imbang dari tiga laga awal Liga 1 2020.

Juara bertahan musim lalu tersebut hanya terpaut dua angka dari pemuncak klasemen sementara, Persib Bandung.

Baca Juga: Dikritik, Ronda Rousey Balas Nge-gas: WWE Tidak Ada Apa-apanya dengan Pertarungan Riil

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Pada musim 2019-2020 Premier League telah mengikat kontrak dengan Sky Sports sebesar 1,19 miliar poundsterling dan dengan BT Sport sebesar 325 juta poundsterling. Kini Premier League mengancam akan mencabut semua akses informasi ke semua pelatih dan pemain klub jika arahan dari mereka dilanggar oleh Sky Sports dan BT Sport. Sebelumnya, semua klub telah menyetujui untuk menyediakan pelatih diwawancarai Sky Sports dan BT Sport sekali setiap empat minggu dan pemain sekali setiap dua minggu. Premier League melalui emailnya kepada Sky Sports dan BT Sport menyatakan: "Klub-klub menjadi serbasalah jika harus melayani wawancara di tengah situasi pandemi seperti ini sehingga kita harus mengikuti aturan". Premier League menegaskan Sky Sports dan BT Sports harus menghindari menanyakan implikasi pandemi virus corona terhadap kompetisi dan kontrak pemain. #premierleague #ligainggris #superballid #bolastylo #gridnetwork #dirumahaja

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P