Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Ditugaskan Presiden Donald Trump membantu menaikkan stabilitas ekonomi Amerika Serikat, gelaran tarung UFC sepertinya bakal mantap digelar pada bulan Mei.
Tidak heran jika Presiden AS, Donald Trump, sangat menyeriusi masalah kembalinya UFC ke hadapan warganya.
Tentunya semua bukan hanya menyangkut masalah hiburan.
Pasalnya, AS saat ini tengah porak poranda karena pandemi COVID-19 dan sudah pasti membutuhkan pergerakan ekonomi di negaranya berjalan kembali.
Berkaitan dengan masalah itu, Donald Trump menugaskan pelaku industri untuk kembali menaikkan stabilitas ekonomi di AS.
Dilansir Juara.net dari Essentially Sport, rencana Trump segera mengembalikan hiburan olahraga dimulai dengan penjajakan pendapat dengan delapan pelaku industri olah raga yang paling berpengaruh di AS.
Baca Juga: UFC Dinilai Jadi Penghalang Antara Georges St-Pierre dan Khabib Nurmagomedov
Salah satu dari delapan nama tersebut adalah Presiden UFC, Dana White.
Rencana comeback UFC sendiri memang sudah secara gamblang ditawarkan Dana White pada tanggal 9 Mei mendatang.