Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.net - Pemain belakang Persib Bandung, Victor Igbonefo, membeberkan satu alasan lebih memilih untuk menjalani kariernya sebagai pemain sepak bola di Indonesia.
Victor Igbonefo menjadi salah satu pemain asing yang telah lama malang melintang di industri sepak bola tanah air sejak kedatangannya pada tahun 2005 lalu.
Persipura Jayapura menjadi klub pertamanya di Indonesia, dan membela tim tersebut selama enam tahun hingga memutustukan hengkang ke Pelita Jaya tahun 2011.
Lama menghabiskan waktu di Indonesia, membuat Victor Igbonefo memutuskan untuk menjadi WNI demi membela tim garuda di kancah Internasional.
Baca Juga: Kiper Veteran Ungkap Momen Paling Berat Saat Membela Persib Bandung
Dalam sebuah kesempatan, dia membeberkan alasan mengapa memilih Indonesia sebagai tempat untuk menjalani kariernya sebagai pemain sepak bola.
Dia memilih Indonesia karena sebelumnya, Victor Igbonefo gagal menembus pasar Eropa tatkala masih menimba ilmu di akademi sepak bola negara asalnya, Nigeria.
"Melalui akademi sepak bola, saya berharap menuju Eropa, tetapi tidak berhasil," kata Victor, dilansir JUARA.net dari laman resmi Persib Bandung.
Meski kini membela Persib Bandung, Victor menilai bahwa Persipura Jayapura menjadi tempat yang tepat baginya saat mengawali karier di Indonesia.
Baca Juga: Semarakkan Ramadhan, Pelatih Persib Bandung Berikan Ucapan Selamat Berpuasa