Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kisah Unik Khabib Nurmagomedov Pecahkan Rekor UFC saat Sedang Cedera

By Fiqri Al Awe - Rabu, 27 Mei 2020 | 12:00 WIB
Petarung UFC asal Rusia, Khabib Nurmagomedov, rupanya pernah membuat rekor secara tidak sengaja. (INSTAGRAM.COM/KHABIB_NURMAGOMEDOV)

JUARA.NET - Di balik keberhasilan petarung UFC, Khabib Nurmagomedov mencatat berbagai rekor, rupanya terselip kisah perjuangan yang telah ia lakukan.

Mengenang keberhasilannya, beberapa waktu yang lalu Khabib Nurmagomedov menyibak cerita di balik rekor yang telah ia buat.

Kisah tersebut diunggah Khabib Nurmagomedov melalui akun media sosialnya berikut dengan sebuah video dirinya tengah menjalani laga tarung yang luar biasa.

"Dalam pertarungan ini, yang terjadi tujuh tahun lalu, saya berhasil mengukir rekor UFC untuk 21 takedown dalam satu pertarungan," tulisnya.

Yang menjadi menarik, di balik keperkasaan Khabib dengan rekor tersebut, rupanya dia justru tengah mengalami cedera pada saat itu.

Baca Juga: Laga Antara Francis Ngannou dan Jon Jones Gagal, Doku Jadi Penyebab?

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

At this fight, which happened 7 years ago, I placed a record in #UFC 21 takedowns in single fight. Month before the fight I injured my knee and wasn’t able to take opponents back. ⠀ Decision to make was very simple)) just grab and throw your opponent for 15 minutes straight. if there is a desire, there will always be a solution. - В этом бою, который прошёл ровно 7 лет назад я установил рекорд в юфс по тейкдаунам в 1 бою. Я за месяц до боя повредил боковые связки колена и в бою не мог забирать спину соперника. - Решение было простым))) просто хватаешь и бросаешь в течении 15 мин боя без остановки. Если есть желание решение всегда найдётся.

A post shared by Khabib Nurmagomedov (@khabib_nurmagomedov) on

Dari situasi yang pelik itu, Khabib justru mampu memanfaatkannya menjadi sebuah keuntungan.

Kondisi cedera membuat dirinya menggunakan strategi yang ternyata disadari atau tidak justru melahirkan rekor baru baginya.

"Sebulan sebelum pertarungan, saya mengalami cedera lutut dan tidak dapat membuat lawan kewalahan. Keputusannya sangat simpel, hanya tangkap dan lempar lawan selama 15 menit," imbuhnya.

Soal rekor, mungkin nama Khabib bisa dibilang jadi yang paling sering disebut di UFC.

Terbukti dari dirinya yang telah mengalahkan 28 petarung tanpa pernah satu kali pun berakhir dengan kekalahan.

Kisah Khabib tentang rekor tersebut sepertinya sudah bisa membuka mata pencinta olahraga tarung tentang kegigihan yang dimiliki jagoan berjulukan The Eagle ini.

Baca Juga: Jika Hadapi Manny Pacquiao, Conor McGregor Hanya Kuat 1 Ronde Saja

Momen Khabib membuat rekor takedown paling banyak dalam satu pertarungan tersebut terjadi pada UFC 160, tujuh tahun lalu.

Saat itu Khabib berjumpa dengan petarung kuat, Abel Trujillo.

Mengawali start dengan cedera, cobaan Khabib bertambah saat ternyata berat badannya melebihi batas kelas ringan UFC.

Karena hal tersebu, Khabib harus kehilangan upah bayarannya.

Meski demikian semuanya terbayar secara sangat indah dengan torehan rekor dan rentetan kemenangan yang terjaga.

Baca Juga: Herannya Kamaru Usman Saat Semua Orang Ingin Conor McGregor Mati

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Hasil Bundesliga pekan ke-28. #bundesliga #bolasport #bolastylo #bolanas #sportfeat #superballid #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P