Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Manny Pacquiao baru saja mendapatkan kabar duka yang membuat juara tinju dunia asal Filipina ini dirundung patah hati.
Dilansir Juara.net dari The Sun, Pacquiao harus kehilangan sobat latihan dan juga sobat latihannya.
Sobat terdekat Pacquiao tersebut adalah anjing peliharaan bernama Pacman.
Anjing peliharaan Pacquiao tersebut dikabarkan meninggal setelah tertabrak mobil di daerah Gensan, Filipina.
Pacquiao yang sedang berada di Manila saat mendengar kabar yang membuatnya patah hati tersebut segera pulang untuk ikut mengebumikan sang sobat latihan.
Juara dunia tinju WBA ini dikabarkan mengebumikan sang anjing di halaman rumahnya.
Anjing dari ras Jack Russel terrier berusia 14 tahun tersebut sudah menjadi sobat latihan Pacquiao sejak lama.
Dalam beberapa kesempatan Pacquiao sering menunjukkan potret anjing lucu ini.
Tak hanya menamai dengan nama kebesarannya, Pacquiao juga memberikan anjing kecil ini baju layaknya seorang atlet tinju.
Kehilangan sobat berlatihan semoga saja tidak membuat hasrat Pacquiao kembali ke ring semakin mengecil.
Baca Juga: Nambah Lagi! Yang Antre Makin Banyak, Manny Pacquiao di Mana Sih?
Pasalnya Pacquiao hingga saat ini belum ingin kembali membicarakan kelanjutan kariernya menggebuk orang.
Padahal sudah berjajar petinju sudah menanti sang juara untuk segera kembali bertinju.
Mulai dari petinju yang baru saja ia kalahkan Juli lalu, Keith Thurman hingga juara tinju kelas welter, Terence Crawford.
Sebenarnya duel Pacquiao melawan Crawford sudah diklaim promotor tinju ternama, Bob Arum bakal digelar pada musim panas atau musim gugur tahun ini.
Namun keadaan pandemi yang menyerang dunia membuat hajat akbar ini bernasib tidak jelas.
Meski demikian, Arum tetap yakin akan membuat duel tinju ini bisa segera digelar.
Baca Juga: Promotor Tinju Janji Pacquiao Segera Kembali Ke Ring, Musuhnya Tak Tanggung-tanggung