Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jangan Sampai Berkedip, UFC 251 Bakal Sajikan Duel Mematikan Capoeira vs Kung Fu

By Fiqri Al Awe - Jumat, 3 Juli 2020 | 20:00 WIB
Petarung UFC beraliran Capoeira, Elizeu Zaleski dengan tendangan mematikannya. (instagram.com/elizeucapoeira)

JUARA.NET - Salah satu pertarungan yang tidak boleh luput dari pandangan dalam UFC 251, 11 Juli mendatang, adalah duel Elizeu Zaleski melawan Muslim Salikhov.

Jika mendengar nama Elizeu Zaleski dan Muslim Salikhov, duel ini jelas kalah pamor dari nama Kamaru Usman atau Gilbert Burns.

Namun, sebenarnya pertarungan Elizeu Zaleski melawan Muslim Salikhov dijamin bakal menyajikan aksi yang boleh jadi bakal lebih seru dibandingkan duel main event UFC 251.

Pasalnya, kedua jagoan ini punya gaya bertarung yang unik dan sangat bersebelahan.

Zaleski yang mencicipi bela diri Brasil sejak muda tidak mendapatkan julukan "Capoeira" di UFC tanpa sebab.

instagram.com/muslim_salikhov
Petarung UFC beraliran kung fu, Muslim Salikhov tengah menunjukkan tendangan yang tak kalah mematikan.

Baca Juga: Bak Sinetron, UFC 251 Bakal Sajikan Duel Melow Kamaru Usman vs Gilbert Burns

Petarung UFC yang satu ini kerap menampilkan penyelesaian-penyelesaian yang bisa membuat mulut para penonton melongo.

Seperti yang pernah Zaleski lakukan saat mengalahkan Sean Strickland pada UFC 224 pada tahun 2018.

Zaleski secara mengejutkan menidurkan Sean di kanvas oktagon dengan teknik wheel-kick yang menawan.