Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Main card UFC on ESPN 14, Minggu (26/7/2020) pagi WIB di Fight Island, Abu Dhabi, berlanjut dengan kemenangan gemilang Paul Craig atas Gadzhimurad Antigulov.
Duel Paul Craig kontra Gadzhimurad Antigulov mentas di kelas berat ringan main card UFC on ESPN 14.
Paul Craig, yang pernah menjadi juara dunia kelas berat ringan BAMMA, menyelesaikan perlawanan Gadzhimurad Antigulov dengan cara yang menjadi spesialisasinya.
Craig meraih kemenangan di ronde pertama dengan kuncian triangle choke.
Sepanjang kariernya di MMA, Craig kini sudah meraih 13 kemenangan dari 18 duel.
Baca Juga: UFC on ESPN 14 - Monster Baru Muncul, Petarung Ini Bikin Rekor 2 Kali Menang dalam 10 Hari
Dari 13 kemenangan itu, 6 didapatkan via kuncian triangle choke.
Itu termasuk tiga kali kemenangan dengan triangle choke selama berkarier di bawah bendera UFC.
Triangle choke adalah salah satu jurus yang paling umum dipakai di MMA sehingga bisa juga disebut sebagai jurus sejuta umat.
Dalam triangle choke, petarung di posisi bawah mengunci lawan dengan melingkarkan kedua kakinya ke leher dan satu tangan lawan.
Triangle choke sangat populer karena secara instingtif, petarung yang dalam posisi defensif di bawah secara otomatis umumnya akan mencoba keluar dari tekanan dan berbalik mengambil keuntungan memakai jurus ini.
Baca Juga: UFC on ESPN 14 - Cuma 45 Detik, Pukulan 1-2 Petarung Debutan Ini Bikin Lawan Menyembah
Saking populernya sebagai jurus umum di MMA, triangle choke sering dimunculkan di film-film aksi.
Di film Lethal Weapon, karakter Martin Riggs yang diperankan aktor Mel Gibson mengunci lawannya yang dilakoni Gary Busey dengan jurus ini.
Dalam Haywire, aktris yang juga mantan atlet MMA, Gina Carano, memakai triangle choke terhadap aktor Michael Fassbender.
Paul Walker di serial film Fast and Furious juga pernah menggunakan jurus ini waktu terdesak dihajar karakter yang diperankan Vin Diesel.