Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Pembalap asal Italia, Valentino Rossi begitu gembira akan melakoni laga MotoGP Ceska 2020.
Ya, dalam seri itu, balapan akan digelar di Sirkuit Brno yang merupakan salah satu sirkut kesukaan Rossi.
Tentu ada alasan mengapa Rossi sangat menyukai sirkuit ini karena Brno merupakan saksi kemenangan pertama Rossi di ajang balap motor.
Catatan kemenangan pribadi Rossi di lintasan dimulai dengan kemenangan 125cc pertamanya pada tahun 1996, diikuti dengan kemenangan 250cc pada tahun 1999, kemudian kemenangan 500cc pada tahun 2001 dan kemenangan 'MotoGP' pada tahun 2003, 2005, 2008, dan 2009.
Baca Juga: Brutal! Pasangan Petarung MMA di Rusia Bunuh Seorang Ayah Tak Berdosa
Selain itu faktor penonton yang selalu ramai juga membuat Rossi begitu senang ketika balapan di sini.
Oleh sebab itu, Rossi memiliki motivasi tersendiri untuk menang di sini.
Dia ingat betul terakhir kali dia menang karena adanya faktor emosi dan juga teknis yang mendukung.
Terakhir kali Rossi naik podium di sini adalah tahun 2016 saat masih satu tim dengan Jorge Lorenzo.
Baca Juga: Walau Tampil Mengerikan, Khamzat Chimaev Masih Harus Hadapi Petarung Receh