Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

VIDEO - Tendangan Dengkul Petarung MMA Ini Buat Lawannya bak Mayat Hidup

By Fiqri Al Awe - Sabtu, 29 Agustus 2020 | 17:26 WIB
Petarung MMA, Josh Fremd. (instagram.com/joshfremdmma)

JUARA.NET - Lanjutan seri ajang MMA LFA 89, Jumat (28/8/2020) malam waktu setempat, diwarnai dengan aksi tendangan lutut yang brutal.

Digelar di Sioux Falls, San Diego, pusat perhatian para penggemar langsung tertuju kepada duel Josh Fremd melawan Lamar Gosey.

Berjalan normal seperti duel kelas berat ringan pada umumnya, kedua petarung memilih cukup berhati-hati sedari awal duel dimulai.

Menariknya, setelah duel berjalan 86 detik, semuanya berubah menjadi tontonan yang brutal.

Fremd yang sukses menggenggam tubuh Gosey tentu tidak mudah melepaskan lawannya.

Baca Juga: VIDEO - 4 Detik! Petarung ini Dibikin Tepar dengan Tendangan Super

Bukan main-main, Fremd bahkan berhasil melakukan transisi posisi yang baik dan menuju ke punggung Gosey.

Terlihat betul, Gosey melakukan kesalahan dalam caranya melindungi tubuh dari genggaman Fremd.

Yang lebih memperburuk keadaan, tidak terlihat sedikit pun usaha dari Gosey yang mencoba melepaskan tekanan dari Fremd.

Pada akhirnya, bagian depan Gosey yang terbuka tentu langsung jadi bulan-bulanan tendangan dengkul dari Fremd.

Terhitung cukup dua tendangan dengkul menghantam tepat ke kepala dan langsung membuat Gosey terkapar bak mayat hidup di atas kanvas.

Baca Juga: VIDEO - Lewat Pukulan Ganas Membabi Buta, Petarung Ini Dipinang UFC

Fremd bahkan sempat melayangkan sebuah hammerfist ke wajah Gosey sebelum akhirnya wasit melakukan dive untuk menghentikan pertarungan.

Apa yang dipertontonkan oleh Fremd pada ajang tarung MMA, LFA, jelas merupakan aksi yang sangat luar biasa.

Kemenangan kali ini berarti membuktikan dirinya bisa memperpanjang rekor tiga kemenangan beruntun dalam karier.

Bagi lawannya, Gosey, hasil buruk ini menjadi kekalahan pertama dalam karier profesionalnya.

Gosey terakhir kali naik ke arena pada ajang tarung MMA, Bear River Fighting Championship 11, pada November tahun lalu.

Baca Juga: VIDEO - Instan Karma! Petarung UFC ini Pingsan Dihajar Setelah Ejek Lawannya

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P