Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Mantan Juara Dunia MotoGP, Casey Stoner mengungkapkan bahwa sekarang ini MotoGP terasa hambar.
Menurut dia, tidak ada pembalap yang bisa membuat MotoGP menjadi sangat seru seperti beberapa musim yang lalu.
Menurutnya, absennya Marc Marquez menjadi penyebab terbesar hambarnya MotoGP 2020.
Dia menganggap Marquez punya andil besar dalam membuat pembalap lain melakukan hal yang tidak pernah dilakukan oleh mereka sebelumnya.
Baca Juga: Conor McGregor Ajak Duel Kakak Beradik Petarung UFC yang Mencela Khabib Nurmagomedov
Stoner mengatakan jika di masa lalu, dirinya, Valentino Rossi, Jorge Lorenzo, dan Dani Pedrosa adalah orang-orang yang selalu bertarung untuk membuat balapan seru.
"Tanpa Marc, memang tak ada pembalap yang sangat dominan. Kalian bisa lihat bagaimana hasilnya di podium," tuturnya.
"Marc adalah pemimpin yang bisa membawa balapan ke level berbeda. Saya, Valentino, Jorge, dan Dani merupakan sosok yang selalu membuat sirkuit panas," lanjutnya.
"Saat ini tak ada pembalap yang melakukannya dan untuk melakukan itu adalah mampu menunjukan konsistensi," pungkasnya.