Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Diremehkan Monster Baru UFC, Israel Adesanya Beri Respon Menampar

By Fiqri Al Awe - Rabu, 23 September 2020 | 12:54 WIB
Juara kelas menengah UFC, Israel Adesanya. (TWITTER @STYLEBENDER)

JUARA.NET - Juara kelas menengah UFC, Israel Adesanya memberikan komentar terkait omong besar monster baru, Khamzat Chimaev.

Pesona Khamzat Chimaev datang begitu kencang dan begitu panas bersamaan dengan badai di musim panas.

Datang tiba-tiba dan menghajar lawannya dengan gaya yang berkelas, tentu bukan berlebihan kini Chimaev mulai digadang-gadang jadi wajah baru UFC.

Selepas duel ketiganya yang membuat ia menyabet rekor kemenangan 3-0 tercepat seantero ajang, Chimaev langsung berikrar bakal segera mencuri gelar juara.

Bukan kacang-kacangan, bahkan Chimaev langsung menarget dua juara di kelas yang berbeda, Israel Adesanya dan Kamaru Usman sebagai calon lawan yang pastinya akan ia kalahkan

Baca Juga: Bos UFC Sebut Khamzat Chimaev Bisa Diadu dengan Jagoan-jagoan 5 Besar

Omong besar Chimaev tersebut akhirnya sampai ke telinga juara kelas menengah, Israel Adesanya.

Berbeda dengan para penggemar dan petarung lainnya di UFC, nampaknya demam Chimaev tidak menyengat metabolisme benak Adesanya yang kuat.

Adesanya malah menyoroti semua yang terucap dari mulut Chimaev tak lebihnya hanya omong besar semata.

"Saya bahkan tidak tahu siapa pria ini, saya belum melihat di berduel. Saya melihat acara presser-nya dan dia hanya bicara kosong. Dia hanya menebar jaring. Apakah anda pernah melihat dia bertarung? Tukang omong di belakang? Meh.." ungkap Adesanya dilansir Juara.net dari MMA Mania.

"Tim bilang kepada saya bahwa dia hanya bertarung dengan petarung kelas bawah. Jadi dia menilai saya, duel yang mudah... Ini sangat menarik. Maksud saya, semua orang melakukan yang dia lakukan saat pertama kali muncul, membuka jaring lebar-lebar. Yah, selamat memancing," imbuhnya.

Baca Juga: UFC 253 - Israel Adesanya Bertemu Paulo Costa di Fight Island, Kok Malah Akrab?

Berdasarkan kasta Adesanya dan Chimaev di UFC, nampaknya kedua petarung ini masih cukup lama bakal bertemu.

Meski sangat disukai oleh Dana White, status Chimaev yang masih no-rank saat ini tentu belum sepadan jika langsung dihadapkan oleh juara sekelas Adesanya.

Jika dihitung-hitung secara kasar, setidaknya butuh lima kemenangan lagi bagi Chimaev untuk bisa menantang Adesanya bertarung.

Namun melihat Chimaev yang pongah selalu meminta duel, bukan tidak mungkin Serigala dari Cechnya ini bisa dengan segera mengoleksi lima kemenangan secara cepat.

Jika itu benar terjadi, maka ramalan mantan juara UFC, Daniel Cormier bisa jadi benar adanya.

Baca Juga: Mantan Juara Kelas Berat Punya Ramalan Ngeri Untuk Monster Baru Kesayangan Bos UFC

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P