Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Mantan petinju asal Inggris, Spencer Oliver menceritakan pengalamannya dengan legenda tinju dunia, Mike Tyson yang tidak terlalu menyenangkan.
Bukan tanpa sebab Mike Tyson menyandang sebutan sebagai Pria Paling Jahat di Muka Bumi.
Pasalnya, kengerian yang dibawa oleh Mike Tyson rupanya tidak hanya ia bawa saat naik ke ring tinju saja.
Saat di luar ring, setiap orang masih bisa rasakan keder yang sama dari aura Mike Tyson.
Kengerian tenryata terasa semakin bertambah saat mantan juara kelas berat ini sedang tidak bersuasana hati atau mood yang baik.
Baca Juga: Soal Petinju Kelas Berat Masa Kini, Inilah Gacoan Mike Tyson dan Floyd Mayweather Jr
Sayangnya, kengerian Mike Tyson yang tengah badmood tersebut harus tersimpan dalam ingatan mantan petinju asal Inggris, Spencer Oliver sepanjang hidupnya.
Dilansir Juara.net dari Talk Sport, pada tahun 2000, Oliver mengaku pernah menjadi korban keganasan Mike Tyson yang tengah badmood
Saat itu, Oliver terpaksa satu gym dengan Mike Tyson yang tengah mempersiapkan duel tinju melawan Lou Savarese di Skotlandia.
"Dia punya karakter yang tidak menentu, perubahan suasana hatinya sungguh tidak bisa dipercaya. Satu hari sebelumnya sangat senang dan hari berikutnya bisa menjadi sangat marah," ungkap Oliver.
"Saya masih mengingat dengan jelas dia datang ke ring dan berteriak kepada saya dan saya seperi yang wow. saya tidak mau membuat kontak mata dengannya. Dia gila!" imbuhnya.
Baca Juga: Mike Tyson Diklaim Masih Kuat Bertarung Memperebutkan Gelar Juara
Terlepas dari pengalaman kelamnya dengan Mike Tyson, Oliver juga sempat memberikan komentar seputar duel Si Leher Beton melawan Roy Jones Jr.
Komentar menarik datang dari mantan juara tinju kelas bantam Eropa ini, yang merasa kedua legenda tersebut tidak perlu bertarung.
"Apakah saya akan melihat duel Mike Tyson dan Roy Jones Jr? Jawabannya, iya. Saya senang mereka bertarung? Jawabannya, tidak. Jika saya harus jujur," ungkapnya.
"Mereka berdua adalah petarung yang telah memberikan semua yang terbaik dalam kariernya. Saya hanya berharap mereka tidak terlalu kecewa," pungkasnya.
Baca Juga: Minta Ditandai Mike Tyson, Petinju Ini Ngotot Gantikan Roy Jones Jr