Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sama dari Rusia tetapi Beda Nasib dari Khabib, Petarung Ini Diusir UFC hingga Kemalingan Mobil Rp385 Juta

By Fiqri Al Awe - Senin, 5 Oktober 2020 | 21:00 WIB
Mantan Petarung UFC, Khadis Ibragimov. (INSTAGRAM/IBRAGIMOV_KHADIS)

JUARA.NET - Nasib malang seolah tidak pernah pergi dari mantan petarung UFC rekan senegera Khabib Nurmagomedov, Khadis Ibragimov.

Khadis Ibragimov sebenarnya mendapatkan pinangan UFC berdasarkan rekor luar biasa yang pernah ia peroleh.

Bagaimana tidak? Khadis Ibragimov merupakan juara kelas berat ringan ajang MMA lain, M-1, dan mengantongi rekor undefeated sepanjang kariernya.

Namun, semuanya berubah setelah ia menginjakkan kakinya ke UFC.

Bergabung sejak tahun 2019, Ibragimov total sudah menjalani empat pertarungan, yang sayangnya keempat duel tersebut selesai dengan hasil kalah untuknya.

Baca Juga: Ngawur! UFC Masih Berhasrat Bikin Duel Pengundang Marabahaya Terwujud

Empat kekalahan beruntun Ibragimov ini pada akhirnya berbuntut pemecatan oleh UFC tertanggal per bulan ini.

Bak sudah jatuh tertimpa tangga, tidak hanya kehilangan ajang, Ibragimov juga dikabarkan harus kehilangan mobil mewahnya baru-baru ini.

Mobil merk Lexus yang bermahar 26 ribu dolar Amerika Serikat atau 385 juta rupiah itu dilaporkan hilang setelah terakhir terlihat di luar rumahnya di Saint-Petersburg.

"Saya yakin ada seseorang yang mengikuti saya. Saya sudah pergi selama sembilan hari," ungkap mantan petarung UFC ini dilansir Juara.net dari RT.