Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Petarung UFC berjulukan The Predator, Francis Ngannou, meminta dijadwalkan bertarung melawan juara kelas berat, Stipe Miocic, di UFC 256 pada 12 Desember mendatang.
Setelah Stipe Miocic sukses mempertahankan sabuk juara kelas berat setelah mengalahkan Daniel Cormier di UFC 252 pada 15 Agustus lalu, Presiden UFC, Dana White, memang telah mengonfirmasi bahwa Francis Ngannou akan mendapatkan kesempatan berikutnya.
Sekarang Francis Ngannou menegaskan dirinya telah meminta UFC untuk menjadwalkan duelnya melawan Stipe Miocic pada 12 Desember.
"Saya meminta tanggal 12 Desember, di mana itu adalah jadwal terakhir pay-per-view tahun ini," kata Ngannou seperti dikutip Juara.net dari Bloody Elbow.
Baca Juga: Setelah Mike Tyson, Predator UFC Juga Digembleng Pelatih Tinju Legendaris
"Itu berarti sekitar dua bulan dari sekarang dan saya berharap bisa mendapatkan tanggal itu."
Tanggal 12 Desember adalah jadwal digelarnya UFC 256.
Klaim Ngannou menjadi masuk akal karena UFC 256 baru saja kehilangan calon main event-nya.
Tadinya laga perebutan kelas welter antara sang juara Kamaru Usman dan Gilbert Burns dibidik menjadi main event UFC 256.
Namun, pada Senin (5/10/2020), Usman meminta waktu lebih banyak untuk mempersiapkan diri.