Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Rapor hasil MotoGP Prancis 2020, Minggu (11/10/2020), untuk Valentino Rossi kembali merah setelah untuk ketiga kalinya secara berturut-turut batal finis lantaran terjatuh.
Gagal podium dalam dua seri sebelumnya di Italia dan Spanyol, misi baru jelas dibawa oleh Valentino Rossi pada seri MotoGP 2020 kali ini.
Tentu The Doctor tidak bisa menyia-nyiakan kesempatan kali ini, apalagi seri balapan MotoGP 2020 menyisakan enam kali balapan lagi.
Sayang, mimpi buruk Rossi kembali terulang dan ia harus menderita hattrick tidak melanjutkan balapan selama tiga seri berturut-turut.
Berbeda nasib dari Rossi, Danilo Petrucci berhasil menjadi pembalap pertama yang menyentuh garis finis sementara Alex Marquez berhasil finis di podium.
Baca Juga: Performa Valentino Rossi pada MotoGP 2020 Diragukan Kubu Marc Marquez
Jalannya Balapan
Seri balapan MotoGP Prancis 2020 langsung dibuka dengan chaos setelah seluruh pembalap yang sudah bertengger di atas motor harus kembali masuk paddock.
Cuaca tidak menentu dari Sirkuit Le Mans membuat para pembalap dan tim memutar otak mencari setelan yang terbaik.
Berhenti lebih kurang lima menit, balapan langsung seru sesaat setelah lampu tanda start dimatikan.
Menduduki pole position, Fabio Quartararo seketika tak mampu mempertahankan posisinya hingga harus jadi bulan-bulanan tiga pembalap Ducati.
Di saat yang sama, Valentino Rossi harus terjatuh saat balapan bahkan belum genap satu putaran.
Pada akhirnya, putaran pertama MotoGP Prancis 2020 jadi milik Danillo Petrucci, Andrea Dovizioso, dan Jack Miller.
Masalah pada mesin akhirnya membuat Rossi tidak melanjutkan balapan.
Baca Juga: Dani Pedrosa Akui Absennya Marc Marquez adalah Berkah pada MotoGP 2020
Bercokol sebagai pemimpin balapan, Petrucci nampak semakin bersemangat dan terus menggenjot motornya lebih kencang lagi.
Di sisi yang lain, entah kepikiran sang guru Rossi yang tak melanjutkan balapan atau apa, pemimpin klasemen saat ini, Fabio Quartararo, terus melorot ke belakang.
Pada putaran kesembilan, terhitung Si Setan masih tertahan di posisi ke-11.
Saat balapan seolah tidak banyak aksi salip menyalip yang terjadi, sesi balapan MotoGP Prancis 2020 tiba-tiba berubah menarik menyusul masalah mesin yang diterima oleh Miller dan jatuhnya Alex Rins pada putaran ke-20.
Tiga pembalap terdepan jadi dihuni oleh Petrucci, Dovizioso, dan secara mengejutkan, Alex Marquez.
Seolah-olah menunjukkan solidaritas sesama Yamaha, rekan Rossi, Maverick Vinales juga tidak bisa bergeming dari posisi ke-10.
Akhirnya hasil MotoGP Prancis 2020 pada tiga besar dihuni oleh Petrucci, Alex Marquez, dan Pol Espargaro yang mampu memperdaya Dovizioso menjelang putaran terakhir.
Baca Juga: Hal Ini yang Sebabkan Dovizioso Lebih Memble Ketimbang Bagnaia pada MotoGP 2020