Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lakukan Cekikan Pertamanya di UFC, Petarung Wanita Minta Lawan yang Lebih Susah

By Fiqri Al Awe - Selasa, 27 Oktober 2020 | 22:30 WIB
Duel Lauren Murphy melawan Liliya Shakirova di UFC 254, Minggu (25/10/2020) dini hari WIB. (TWITTER)

JUARA.NET - Petarung wanita yang tampil di kelas terbang, Lauren Murphy, sudah punya rencana di masa depan setelah mencetak kemenangan melawan Liliya Shakirova pada UFC 254.

Pada duel yang juga satu panggung dengan laga Khabib Numagomedov melawan Justin Gaethje itu, Lauren Murphy memang bertarung dengan sangat luar biasa.

Lewat kemenangan tersebut, Lauren Murphy berhasil menorehkan rekor tiga kemenangan berturut-turut atau menjadi kemenangan yang ke-14 sepanjang kariernya.

Tidak hanya itu, Murphy juga menorehkan kemenangan cekikan pertamanya sejak bergabung di UFC pada tahun 2014.

Setelah catatan-catatan positif yang ia rengkuh pada duel melawan Shakirova kemarin, kini hanya satu keinginan Murphy.

Baca Juga: Hasil UFC 254 - Diboyong Khabib, Petarung Debutan Malah Kalah Dicekik Lawan

Hal tersebut yakni bertemu dengan petarung yang tentunya lebih sulit dikalahkan, yaitu melakoni duel perebutan gelar kelas terbang UFC.

"Saya ingin pertarungan perebutan gelar selanjutnya. Saya ingin bertemu dengan juara, entah apa pun yang terjadi," ungkap Murphy dilansir Juara.net dari MMA Junkie.

Keinginan besar untuk keluar dari status underdog menjadi dasar Murphy memutuskan untuk segera bertarung dengan lawan yang lebih bernama.

"Berhentilah tidak melihat saya. Saya ranking lima saat ini," ungkapnya.

"Hampir seluruh dari karier, saya selalu dipandang sebagai underdog. Orang tidak melihat saya dan saya pikir hal itu akan berhenti sekarang," imbuh Murphy percaya diri.

Baca Juga: Cekik Lawan Hingga Lemas, Petarung Wanita UFC Ini Ngaku Sudah Dua Kali Minta Duel DIhentikan

Meski demikian, keinginan besar Murphy tersebut sepertinya tidak akan terwujud dalam waktu dekat.

Pasalnya, gelar juara di kelas terbang sendiri baru akan kembali jadi sesembahan dalam gelaran UFC 255 pada November mendatang.

Sang ratu kelas terbang, Valentina Shevchenko, akan bersua dengan penantangnya, Jennifer Maia.

Laga ini menjadi duel perebutan gelar kelas terbang wanita kedua yang terjadi di tahun 2020.

Sebelumnya Shevchenko behasil mempertahankan gelarnya dari serangan Katlyn Chookagian pada bulan Februari lalu.

Baca Juga: VIDEO - Petarung MMA Wanita Kunci Lawan dengan Teknik Kalajengking Superlangka

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P