Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Tolakan demi tolakan terus berdatangan dari berbagai ajang tarung untuk nama mantan jagoan sangar UFC yang kini menua, Anderson Silva.
Bagi para penggemar UFC, siapa yang tidak akrab dengan nama, Anderson Silva?
Jagoan asal Brasil yang punya gaya bertarung mengandalkan kecepatan ini setidaknya sudah menghibur para penggemar pada periode ganasnya di tahun 2006 sampai 2013.
Pada masa jayanya tersebut, Silva bahkan sempat menyandang status sebagai petarung terbaik di UFC berbekal berbagai rekor yang ia miliki.
Sayang seribu sayang, Silva kini bertransformasi menjadi artefak yang sama sekali tak dilirik oleh ajang tarung lainnya.
Baca Juga: Beredar Kabar Petarung Purba Dilepas UFC, Dana White Beri Klarifikasi
Setelah dipaksa bos UFC, Dana White, untuk menyudahi kariernya, menariknya Silva memang bersikukuh untuk tetap bertarung.
Namun, keteguhan hati Silva harus menemui jegalan yang tak berujung.
Sebelumnya, ajang saingan UFC, Bellator, PFL dan ONE Championship sudah menyatakan ketidaktertarikan mereka terhadap namanya.