Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Juara kelas ringan, Khabib Nurmagomedov, mengungkapkan alasan UFC tidak menanggalkan sabuk yang dipegangnya kendati dia sudah menyatakan pensiun.
Khabib Nurmagomedov mengumumkan dirinya pensiun dari MMA setelah mengalahkan Justin Gaethje di UFC 254 pada akhir Oktober lalu.
Dengan laga melawan Gaethje menjadi pertarungan terakhirnya, berarti Khabib Nurmagomedov pensiun dengan mengusung rekor tanpa kalah 29-0.
Tetapi, sudah dua bulan dari momen Khabib menyatakan pensiun, UFC belum menanggalkan sabuk juara yang dipegang Si Elang dari Dagestan.
Baca Juga: Alasan Mulia Khabib Nurmagomedov Pasrah Dipalak Bocah Berusia 10 Tahun
Hal ini tidak jamak dilakukan karena biasanya UFC akan segera "menyita" sabuk kampiunnya yang pensiun dan cepat-cepat mencari juara baru untuk sabuk juara yang lowong.
Henry Cejudo menyatakan pensiun pada 9 Mei lalu dan sabuk juara kelas bantam langsung ditanggalkan UFC pada 24 Mei.
Ketika Jon Jones menanggalkan sabuk juara kelas berat ringan pada 17 Agustus, UFC langsung menggelar duel pencarian juara baru dengan mengadu Jan Blachowicz dan Dominick Reyes sekitar satu bulan kemudian.
Kini Khabib mengungkapkan alasan mengapa sabuk juara kelas ringan masih dipertahankan UFC berada di tangannya.
"Dana White dan saya rutin melakukan kontak. Kami tidak mendiskusikan masalah menanggalkan sabuk juara," ujar Khabib seperti dikutip Juara.net dari MMA Mania.
"Saya pikir hal ini karena UFC benar-benar ingin saya melanjutkan karier. Hal ini bisa dimengerti."
Baca Juga: Sepeninggal Khabib, Jagoan Ini Bikin Kelas Ringan UFC Makin Menarik
"Saya menghabiskan 9 tahun bersama mereka. Saya banyak bertarung, menjadi juara, mempertahankan titel, tidak pernah kalah, dan saya punya begitu banyak fans di seluruh dunia."
"Keinginan UFC bisa dimengerti. Saya tidak menyalahkan mereka," lanjut Khabib.
"Saya tidak akan bersembunyi, mereka mencoba membujuk saya untuk kembali. Tetapi, tidak ada yang mengejutkan."
"Mereka menawarkan kondisi dan lawan, tetapi tidak mudah membuat saya terkejut. Mereka tidak punya siapa pun untuk ditawarkan kepada saya."
"Dalam waktu dekat, dua minggu lagi, saya akan bertemu Dana dan kami akan berdiskusi," tutup Khabib.
Selepas Khabib pensiun, kelas ringan UFC sebetulnya malah semakin riuh.
Jagoan-jagoan lama seperti Gaethje, Tony Ferguson, dan Dustin Poirier kini menyambut kedatangan Michael Chandler, comeback Conor McGregor, dan melesatnya Charles Oliveira.
Baca Juga: Meme Perbandingan Khabib dan Conor McGregor Waktu Kecil Ini Bikin Cekikikan!