Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Enggak Level, Pecundang Israel Adesanya Minta Laga untuk Sabuk Interim Saja

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 3 Januari 2021 | 10:15 WIB
Israel Adesanya mengalahkan Paulo Costa di UFC 253. (TWITTER)

JUARA.NET - Petarung yang dipecundangi Israel Adesanya, Paulo Costa, meminta dibuatkan duel perebutan sabuk juara interim kelas menengah untuk melawan Robert Whittaker

Sempat disebut-sebut sebagai kandidat juara kelas menengah UFC, Paulo Costa kalah telak saat diberi kesempatan menghadapi Israel Adesanya sebagai pemegang sabuk juara.

Paulo Costa kalah TKO pada ronde kedua dalam hajatan di UFC 253 pada 27 September 2020.

Begitu mengecewakannya performa Costa, Presiden UFC, Dana White, bahkan sampai tidak pernah menyatakan ada pemikiran maupun rencana untuk menggelar duel ulang.

Baca Juga: Reaksi Berkelas Israel Adesanya Usai Dapat Jatah Besar di UFC 259

Permintaan duel ulang Costa sendiri juga dicuekin oleh Adesanya, yang kemudian merasa tidak punya lawan lagi di kelas menengah UFC.

Adesanya lantas berencana naik ke kelas berat ringan dan keinginannya itu langsung dikabulkan UFC.

Adesanya akan dipertemukan dengan juara kelas berat ringan, Jan Blachowicz, untuk duel penyatuan sabuk juara dua divisi di UFC 259 pada 6 Maret mendatang.

Costa jelas sudah bisa dianggap tidak selevel lagi dengan Adesanya dan percuma saja dia berisik meminta diberi kesempatan tampil dalam perebutan sabuk juara kelas menengah lagi.

Karenanya, lewat manajer Wallid Ismail, Costa kini cukup tahu diri dan hanya meminta tampil dalam duel perebutan sabuk juara interim.

Permintaan itu memang cukup masuk akal dengan Adesanya bakal berduel dengan Blachowicz.

Baca Juga: Jika Menang atas Jan Blachowicz, Israel Adesanya Sekaligus Kalahkan Conor McGregor

Artinya ada potensi Adesanya menjadi juara kelas berat ringan dan menetap di divisi itu untuk kemudian membuat sabuk juara kelas menengah menjadi lowong.

Adanya juara interim di kelas menengah akan memudahkan UFC untuk mengatur pertarungan perebutan sabuk juara tulen berikutnya.

Kalaupun Adesanya bertahan di kelas menengah, duelnya melawan seorang juara interim pasti juga memikat.

Ismail menyebut kliennya dan petarung penantang peringkat 1 di kelas menengah yang juga pernah dikalahkan Adesanya, Robert Whittaker, perlu dipertemukan untuk menentukan siapa yang menjadi juara interim.

"Sementara Adesanya akan melawan Blachowicz, inilah pertarungan terbaik di kelas menengah. Peringkat 1 melawan peringkat 2," kata Ismail seperti dikutip Juara.net dari MMA Fighting.

"Setelah ada juara interim, bayangkan betapa bernilainya laga ulang melawan Adesanya nanti. Kita tidak bisa membiarkan divisi ini terhenti. Itulah mengapa kita perlu punya juara interim."

Baca Juga: Awas Jan Blachowicz-Israel Adesanya! Ada Bahaya dari Kampungnya Khabib

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P