Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sebuah Peringatan Keras untuk Israel Adesanya Jelang UFC 259

By Fiqri Al Awe - Senin, 4 Januari 2021 | 12:30 WIB
Jagoan kelas menengah UFC, Israel Adesanya. (TWITTER/PLUCKYLUKE)

JUARA.NET - Sebuah peringatan keras untuk juara kelas menengah, Israel Adesanya, yang akan menjajal kelas berat ringan pada UFC 259 datang dari Jiri Prochazka.

Usai tampil menggila pada seri tarung bulan September lalu, Israel Adesanya akhirnya menyibak ketertarikan untuk menjajal kelas berat ringan.

Hal terebut semakin terasa perlu bagi Idesanya Adesanya sejalan dengan semakin mengentalnya dendam di antara dirinya dan Jon Jones.

Hebatnya, keinginan tersebut didengarkan oleh UFC.

Tidak tanggung-tanggung, Adesanya bakal langsung jalani duel perebutan gelar melawan juara kelas berat ringan, Jan Blachowicz.

Baca Juga: Tiga Bulan Lagi, Israel Adesanya Bisa Jadi Raja 2 Divisi UFC

Hadirnya Adesanya di kelas berat ringan tentu membakar semangat dari para petarung, penggemar, dan pengamat.

Sebuah pesan peringatan bahkan juga terucap dari salah satu petarung kelas berat ringan UFC, Jiri Prochazka.

Jagoan yang kini tengah menduduki ranking ke-5 dalam daftar penantang ini mewanti-wanti Adesanya perihal pukulan jagoan di kelas berat ringan yang sangat berbahaya.

"Adesanya harus lebih berhati-hati di kelas kami," ungkap Prochazka dilansir Juara.net dari SCMP.

"Pukulan-pukulan di sini jauh lebih berbahaya ketimbang di divisi 84 kg atau kelas menengah," tandasnya.

Baca Juga: Reaksi Berkelas Israel Adesanya Usai Dapat Jatah Besar di UFC 259

Peringatan tersebut menariknya tidak didasari rasa iri dari Prochazka kepada Adesanya.

Menurutnya, status Adesanya yang seorang juara UFC memang mempunyai hak tersendiri untuk langsung berduel menghadapi juara di kelas yang lain.

"Adesanya adalah juara di kelas 84 kg. Seperti Conor McGregor, dia seorang juara yang naik ke kelas lainnya dan bertarung dengan seorang juara juga," ungkapnya.

"Jadi saya pikir itu adalah hal yang tidak salah. Jika seseorang menjadi juara maka ia berhak bertarung dengan juara lainnya. Itu adalah peraturan yang sederhana," sambung mantan juara ajang RIZIN ini.

Rencananya, pertemuan Adesanya dengan Blachowicz bakal mentas di UFC 259 pada bulan Maret mendatang.

Ini adalah kesempatan yang besar bagi Adesanya untuk membuktikan keberingasannya.

Baca Juga: Jan Blachowicz Memang Monster, tetapi Israel Adesanya Suka Membasmi Monster

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P