Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Harapan Indah Pembalap Yamaha untuk Marc Marquez pada MotoGP 2021

By Fiqri Al Awe - Sabtu, 16 Januari 2021 | 06:00 WIB
Test Rider tim Yamaha untuk MotoGP 2021 mendatang, Cal Crutchlow . (MotoGP.com)

JUARA.NET - Test rider atau pembalap pengecek Yamaha, Cal Crutchlow, menyampaikan harapan indahnya untuk Marc Marquez pada MotoGP 2021.

Usai perjalanan kariernya di MotoGP, Carl Crutchlow akhirnya memutuskan untuk rehat usai seri 2020.

Rehat bukan berarti jauh dari lintasan bagi Cal Crutchlow. Rencananya ia bakal bergabung dengan Yamaha sebagai test rider atau pembalap pengecek.

Keputusan ini jelas sangat mengejutkan mengingat ia selalu berkarier untuk Honda dalam lima tahun terakhir.

Meski berlabuh untuk tim rival, Crutchlow sepertinya tidak bisa menutupi kekhawatirannya pada Honda.

Baca Juga: Dua Sosok Ini Bikin Pembalap Debutan Yakin Ngacir di MotoGP 2021

Dilansir Juara.net dari Crash, Crutchlow baru-baru ini memberikan harapannya yang indah bagi pembalap Repsol Honda, Marc Marquez.

Pembalap asal Inggris ini berharap Marquez segera kembali ke grid dan tampil di MotoGP 2021.

"Saya menantikan kembalinya Marc di lintasan," ungkap Crutchlow.

"Dia sungguh dominan beberapa tahun terakhir dan dia layak untuk ikut dalam grid," sambungnya.

Saat ini, nasib Marquez di seri MotoGP 2021 memang masih tertutup kabut tebal.

Baca Juga: MotoGP 2021 Beraroma Valentino Rossi, Muridnya Bingung Dukung Siapa

Pada 3 Desember lalu, Marquez bahkan harus kembali naik meja operasi untuk memulihkan lengan kanannya yang cedera.

Terlepas dari keadaan Marquez, Crutchlow juga sedikit mencurahkan perasaannya terkait peran baru di MotoGP 2021.

Pembalap yang musim lalu beraksi untuk LCR Honda ini mengaku bersemangat menjajal peran sebagai test rider meski yakin semuanya akan sangat berbeda.

"Ini akan sangat berbeda untuk saya. Melihat semuanya dari kejauhan," ungkapnya.

"Tetapi, saya bersemangat untuk melihatnya (balapan) sebanyak teman-teman media dan penggemar," pungkas Crutchlow.

Baca Juga: Klasemen Akhir MotoGP 2020 - Posisi Final Valentino Rossi di Musim Penuh Anomali

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P