Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Ayah mantan pembalap MotoGP, Jorge Lorenzo, Chicho Lorenzo menyebut satu pembalap muda yang ia nilai bakal juarai MotoGP di masa mendatang.
Meski berlalu penuh dengan anomali, MotoGP 2020 sepertinya punya ceritanya sendiri.
Sejumlah pembalap muda tampil nyetel dengan tim mereka masing-masing.
Salah satu yang paling menarik perhatian adalah pembalap muda kesayangan KTM, Brad Binder.
Bayangkan saja, Brad Binder langsung menggondol posisi pertama pada debutnya di MotoGP 2020.
Baca Juga: Aib Pembalap Anyar Yamaha di MotoGP 2021 Dibongkar Mantan Rekannya Sendiri
Melihat performa pembalap asal Afrika Selatan itu, tentu banyak yang menyematkan harapan besar kepada Brad Binder.