Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Gelaran UFC 257 membuat nama Conor McGregor makin jadi sorotan banyak pihak, tak terkecuali WWE, organisasi gulat profesional yang pernah mengajaknya untuk berpindah arena.
Dalam hajatan UFC 257, Minggu (24/1/2021) di Abu Dhabi, Conor McGregor menderita kekalahan terburuk sepanjang kariernya di UFC.
Conor McGregor tumbang di tangan Dustin Poirier melalui TKO di ronde kedua.
Sempat sesumbar bakal kalahkan Dustin Poirier dalam waktu hanya 60 detik, hal yang terjadi malah sebaliknya dan kini Conor McGregor diserang oleh banyak pihak, termasuk rivalnya.
Kekalahan ini sendiri menyebabkan sang bintang UFC gagal meraih kesempatan bertarung dalam laga perebutan gelar kelas ringan.
Usia Conor McGregor sendiri sudah tidak muda lagi, di mana sekarang dirinya berumur 34 tahun.
Baca Juga: Floyd Mayweather Ejek Conor McGregor, Kalah di UFC Mau Tantang Pacquiao?
Dirinya diprediksi bakal kesusahan untuk bersaing di kelas ringan melawan musuh-musuh baru seperti Michael Chandler atau Charles Oliveira.
WWE pernah menawarkan kesempatan kepada McGregor untuk mencoba panggung gulat profesional.
WWE ditengarai masih akan menerima Conor McGregor dengan tangan terbuka, di mana dirinya bisa mengikuti jejak mantan petarung UFC seperti Brock Lesnar dan Ken Shamrock.
Baca Juga: RESMI! Jadwal UFC 259 Diumumkan, Perebutan 3 Titel dalam Satu Malam oleh 4 Juara
Namun, kepindahan Conor McGregor sendiri bakal sulit terjadi meski sikap arogannya bakal cocok di WWE.
The Notorious menunjukkan dia sama sekali tidak tertarik dengan gulat profesional.
Dilansir Juara.net dari Essentiallysport.com, pada tahun 2016 Conor McGregor pernah berkomentar secara brutal kepada WWE.
Dia bahkan sesumbar bisa mengalahkan seluruh pegulat WWE.
I didn't mean no disrespect to the @wwe fans. What I meant to say was that I'd slap the head off your entire roster. And twice on Sunday's.
— Conor McGregor (@TheNotoriousMMA) August 7, 2016
"Tanpa mengurangi rasa hormat pada fans WWE. Saya akan menampar kepala seluruh roster kalian dan dua kali pada hari Minggu," cuit McGregor ketika itu.
Komentar brutal tersebut langsung mendapatkan balasan yang panas dari pegulat-pegulat WWE kepada McGregor.
"Maaf, kawan. Tetapi pertarungan saya betulan, tidak diatur seperti Anda dengan UFC. Saya akan mempermalukan Anda," balas pegulat legendaris, Chris Jericho.
Superstar WWE masa kini juga menyerang McGregor. "Ukuran Anda sebesar kaki saya. Diam saja." timpal Roman Reigns.
Sorry pal no disrespect to u, but my fights are legit, unlike the fixed fights u have in @UFC. I’ll embarrass u. https://t.co/X5WCyeHYbf
— Chris Jericho (@IAmJericho) August 7, 2016
Would you prefer to find us individually or have us all line up at once? I know your time is valuable, sir. https://t.co/XPnKhWAlza
— Florida Man (@WWEBigE) August 7, 2016
Your the size of my leg. Shut up. https://t.co/fBVEdf8hE1
— Roman Reigns (@WWERomanReigns) August 7, 2016
Jika Conor McGregor benar-benar merasa kariernya di UFC sudah tamat, apakah kini dia mau bersaing di dunia gulat WWE?
Baca Juga: Khabib Mau Mulai Karier Sepak Bola, Sinyal Pensiun Permanen Makin Nyata