Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Tidak hanya kalah dari Dustin Poirier, Conor McGregor juga harus menepi lebih kurang selama enam bulan menurut catatan medis pasca-UFC 257.
Conor McGregor mengalami kekalahan menyakitkan dari musuh yang pernah ia dan Khabib Nurmagomedov kalahkan, Dustin Poirier, pada UFC 257, Minggu (24/1/2021) siang WIB.
Keperkasaan Conor McGregor terbukti ciut setelah Dustin Poirier mampu menyudahi duel dengan cepat.
Hasil tersebut menjadi kekalahan via KO pertama yang McGregor terima di sepanjang karier MMA-nya termasuk di ajang UFC.
Sepanjang duel, Poirier terus memberikan serangan tendangan ganas ke arah kaki McGregor.
Baca Juga: Hasil UFC 257 - Skenario UFC Kiamat! Dustin Poirier Habisi Conor McGregor
Akibatnya, rival kesumat Khabib Nurmagomedov ini mengalami luka parah pada bagian kakinya.
Dilansir Juara.net dari MMA Junkie, berdasarkan rekam medis setelah UFC 257, McGregor dilarang bertarung selama 180 hari ke depan atau sekitar 6 bulan oleh tim dokter.
Seperti pada rekam medis pertarungan lainnya, waktu pelarangan tersebut masih dapat berubah di kemudian hari.
McGregor bisa saja kembali lebih cepat andai cedera kakinya dapat segera dipermak oleh tim dokter.
Berkebalikan jauh dari McGregor, lawannya Poirier terpantau cukup sehat dalam rekam medis UFC 257.
Poirier hanya perlu beristirahat selama lebih kurang satu pekan untuk dilakukan pengecekan lebih lanjut.
Baca Juga: Dampak Mengerikan UFC 257, Conor McGregor Kesulitan Berjalan
Seusai duel brutal melawan Poirier, McGregor memang sudah menduga kakinya bakal bermasalah.
Pada saat sesi wawancara UFC 257 saja, McGregor tampil di hadapan media dengan menggunakan tongkat untuk membantunya berdiri.
"Kaki saya mati rasa sepenuhnya," ungkap McGregor seusai duel dengan Poirier.
"Meski saya sudah mengeceknya, itu seperti otot saya meresap ke bagian depan kaki. Cedera ini sangat mengganggu," sambungnya.
Selain rival Khabib Nurmagomedov itu, terdapat dua jagoan lainnya yang harus menepi 6 bulan berdasarkan rekam medis UFC 257.
Kedua jagoan tersebut yakni Andrew Sanchez, yang di-KO Makhmud Muradov, dan Matt Frevola, yang kalah dari Arman Tsarukyan.
Baca Juga: Hasil UFC 257 - Begini Jadinya Kalau Jagoan Muslim Kesayangan Floyd Mayweather Ngamuk