Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Petarung Muslim asal Amerika Serikat, Belal Muhammad, tengah dalam motivasi yang tinggi jelang duelnya pada UFC Vegas 21.
Panasnya perseteruan UFC 259 boleh jadi masih terasa menyengat hingga detik ini.
Meski demikian, para penggemar tarung harus segera memalingkan pandangan dan bersiap untuk seri duel UFC selanjutnya.
Apalagi pada ujung pekan ini, Sabtu (13/3/2021) atau Minggu (14/3/2021) waktu Indonesia, hajatan tarung MMA terbaik bakal mementaskan petarung Muslim asal Amerika Serikat, Belal Muhammad.
Bertajuk laga utama UFC Vegas 21, Belal Muhammad rencananya akan berbagi oktagon dengan petarung tangguh asal Inggris, Leon Edwards.
Bentrokan Belal Muhammad dengan Leon Edwards sebenarnya punya cerita yang sedikit kompleks.
Pasalnya, Belal Muhammad maju bertarung dengan Leon Edwards hanya dengan waktu persiapan satu bulan sejak pertarungan terakhirnya.
Meski begitu, persiapan minim tidak membuat jiwa petarung Belal Muhammad menjadi lembek.
Baca Juga: Yang Lain Kebanyakan Ngomong, Jagoan Muslim Maju Gantikan Khamzat Chimaev
Dalam wawancara dengan ESPN baru-baru ini, Muhammad bahkan sudah memantapkan hatinya untuk bertarung habis-habisan pada UFC Vegas 21.
Jagoan yang punya darah Palestina itu merasa tidak mau menyia-nyiakan kesempatan yang ada.
Pasalnya, andai Muhammad mampu menang dalam duel nanti, bukan dunia saja yang akan terguncang, melainkan gelar juara UFC menjadi di depan mata.
"Saya berada di sini untuk menang, saya yakin saya bisa menjadi jaura. Jadi saya tidak akan menuruti pikiran orang-orang," kata Muhammad dilansir Juara.net dari Essentially Sports.
"Saya melihat ke arah petarung nomor satu. Kamaru Usman adalah petarung yang saat ini dalam incaran saya," sambungnya.
Sebagai bentuk motivasi, Muhammad mengaku bakal menjadikan duel UFC Vegas 21 layaknya sebuah laga perebutan gelar.
"Untuk saya, Leon Edwards sudah seperti pertarungan perebutan gelar, Leon Edwards akan menjadi korban selanjutnya," katanya percaya diri.
Sejatinya, bukan Muhammad yang bertarung dengan Leon Edwards, melainkan Khamzat Chimaev.
Baca Juga: Jelang Main Event Pertama, Jagoan Muslim Bagikan Kisah Haru Kariernya
Akan tetapi, Khamzat Chimaev harus menepi dari jadwal lantaran COVID-19 yang ia derita justru semakin parah.
Bukan hanya kehilangan kesempatan tampil di UFC Vegas 21, Chimaev bahkan memutuskan pensiun usai sempat mengalami batuk berdarah.
Menariknya, Muhammad sama sekali tidak merasa terganggu dengan fakta dirinya yang hanya petarung pengganti.
Yang jelas, Muhammad akan fokus bertarung dan memanfaatkan kesempatan ini sebaik-baiknya untuk membuat semua orang lebih mengenal dia seperti julukannya, Remember The Name.
"Orang-orang ini bilang kepada saya bahwa saya tidak punya beban untuk kalah (karena tampil sebagai petarung pengganti)."
"Padahal, saya sangat rugi jika tidak memenangi duel ini karena saya bisa saja berduel memperebutkan gelar atau bertarung dengan Colby Covington."
"Saya akan berada di daftar petarung elite, jadi saya akan mendapatkan banyak manfaat dari pertarungan ini. Maka dari itu, saya wajib menang dalam duel ini," tutupnya.
Baca Juga: Bos UFC Mulai Dibuat Tak Yakin dengan Masa Depan Khamzat Chimaev