Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Halu Berat, Sudah 7 Bulan Jagoan UFC Ini Anggap Dirinya Belum Terkalahkan

By Dwi Widijatmiko - Senin, 15 Maret 2021 | 09:00 WIB
Bintang baru, Sean O'Malley yang berhasil unjuk gigi pada UFC 250 (7/6/2020) kini tengah disejajarkan dengan sosok Conor McGregor. (instagram.com/sugaseanmma)

JUARA.NET - Jagoan kelas bantam UFC, Sean O'Malley, rupanya masih halu dengan menganggap dirinya belum terkalahkan walaupun keok dalam pertarungan terakhir.

Sebentar lagi penggemar UFC akan kembali melihat Sean O'Malley beraksi di oktagon.

Sean O'Malley dijadwalkan tampil melawan Thomas Almeida dalam main card UFC 260 pada 27 Maret mendatang.

Sean O'Malley mendapatkan kesempatan bagus ikut ambil bagian dalam ajang yang akan menggelar duel perebutan sabuk juara di dua divisi itu.

Laga utama UFC 260 adalah duel Stipe Miocic vs Francis Ngannou di kelas berat dan co-main event-nya adalah laga Alexander Volkanovski kontra Brian Ortega di kelas bulu.

Sean O'Malley sendiri sebetulnya belum masuk peringkat di kelas bantam UFC.

Baca Juga: Bintang Baru UFC Kepongahan, Janji Bikin Seniman KO Berakhir Mengenaskan

Akan tetapi, jagoan berjulukan Sugar ini memang sebuah prospek yang cemerlang.

Setelah tampil impresif di Dana White's Contender Series pada pertengahan 2017, O'Malley sempat mengukir 4 kemenangan beruntun dalam kariernya di UFC.

O'Malley dianggap sebagai seniman KO karena sering menganvaskan lawan-lawannya dengan cara yang keren.

Akan tetapi, dalam laga terakhirnya di UFC 252 pada 15 Agustus lalu, Sean O'Malley akhirnya menderita kekalahan pertama dalam karier MMA profesionalnya.

Petarung berusia 25 tahun ini kalah TKO dari Marlon Vera.

Namun, O'Malley tidak mau mengakui kekalahannya itu.

Dia berkilah Vera hanya memanfaatkan cedera kaki yang dialaminya hingga bisa meraih kemenangan.

Baca Juga: Sudah Gila! UFC Menyabung Bintang Barunya Lawan Seniman KO Brutal

Tujuh bulan berlalu dari kejadian itu, O'Malley ternyata masih halu dengan tidak mengakui kekalahan dari Marlon Vera.

Menjelang tampil di UFC 260, O'Malley masih menganggap dirinya belum terkalahkan.

"Dua minggu lagi saya akan mempertaruhkan rekor tak terkalahkan," cuit O'Malley di akun Twitter-nya.

Pastinya cuitan O'Malley ini banyak mendapatkan reaksi negatif, persis seperti waktu dulu pertama kali Sugar tidak mau mengaku kalah dari Vera.

Menatap UFC 260, Sean O'Malley berpeluang bangkit dari kekalahan yang tidak pernah mau diakuinya itu.

UFC tampak memberikan lawan yang mudah bagi calon bintang baru mereka itu.

Walaupun juga dikenal sebagai seniman KO dengan rekor 17 kali menang KO dari total 22 hasil positif, Thomas Almeida sedang dalam rentetan 3 kekalahan dalam 3 pertarungan terakhirnya.

Baca Juga: Bintang Baru UFC Sampaikan Syarat Berduel dengan Jagoan yang Menghabisinya

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P