Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalah Mengenaskan dari Petinju Abal-abal, Ben Askren Merasa Berdosa pada Dunia

By Reinaldo Suryo Negoro - Minggu, 18 April 2021 | 13:20 WIB
Ben Askren petarung yang baru saja menyeberang ke UFC. (DEODATUS PRADIPTO/TRIBUNNEWS.COM)

JUARA.NET – Ben Askren membuat komentar permintaan maaf menyusul kekalahannya dari petinju YouTuber, Jake Paul.

Ben Askren baru saja dibuat malu oleh petinju YouTuber, Jake Paul, dalam laga tinju yang berlangsung pada Minggu (18/4/2021) WIB.

Pasalnya Ben Askren harus menelan pil pahit, yakni kalah dari petinju asal dunia maya tersebut dengan TKO pada ronde pertama.

Hasil ini tidak hanya membuat malu petarung berjulukan Funky, namun seluruh dunia MMA.

Pasalnya, Askren sendiri memang mempunyai nama besar di dunia MMA dengan berstatus sebagai mantan juara Bellator dan ONE Championship.

Banyak khalayak MMA sebelumnya menjagokan Ben Askren untuk memenangi duel ini.

Petarung-petarung seperti Colby Covington dan Tyron Woodley terang-terangan memberikan dukungan kepada korban KO tercepat di UFC ini.

Baca Juga: Hasil Tinju Dunia - Jagat MMA Malu Besar, Ben Askren Di-KO YouTuber

 

Dana White bahkan memberikan dukungan langsung kepada Askren melalui telepon.

Orang nomor satu di UFC ini juga mengklaim bersedia bertaruh banyak untuk kemenangan Ben Askren.

Tidak hanya orang-orang dari MMA, Askren sebenarnya juga mendapatkan dukungan dari dunia tinju.

Dukungan bagi Askren contohnya datang dari raja tinju kelas ringan, Teofimo Lopez.

Teofimo lopez menuturkan bahwa Ben Askren harus menunjukkan kepada Jake Paul apa itu dunia atlet sebenarnya.

Kebencian Lopez ini tidak lepas dari kebiasaan sang YouTuber yang memang dikenal hobi mengoceh.

Dengan segala dukungan yang telah diterimanya, agaknya Ben Asken merasa bersalah karena mengalami kekalahan cepat.

Baca Juga: Tak Kenal Masa Tenang, Jorge Masvidal Sebut Ben Askren Lecehkan Striking

 

Melalui cuitannya, petarung berusia 36 tahun ini menuliskan permintaan maafnya.

Tidak hanya pada MMA sebagai olahraga yang membesarkan namanya, Askren juga meminta maaf pada dunia.

“Maaf dunia,” tulisnya singkat.

Cuitan itu ditambahi dengan emoji sedih yang menyatakan bahwa ia benar-benar menyesal.

Meski mengejutkan bagi banyak orang, kekalahan Ben Askren ini nampaknya bukan hal mengagetkan bagi sejumlah figur.

Beberapa petarung seperti Valentina Shevchenko dan Jorge Masvidal meragukan jagoan asal Iowa tersebut karena Askren dianggap bukan bertipe striking.

Seperti diketahui, Ben Askren lebih dikenal sebagai petarung bertipe gulat.

Petarung bertinggi badan 1,78 ini mengakui sendiri bahwa dia baru belajar melakukan pukulan beruntun jelang duel tinju ini.

Masvidal bahkan menyebut lawannya di duel dengan KO tercepat di UFC ini melecehkan gaya bertarung striking dengan tidak mau belajar striking sebelumnya.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P