Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Hiroshi Aoyama, eks rival Valentino Rossi di MotoGP, mengomentari hasil Moto3 Portugal 2021 yang dipetik pembalap Indonesia, Andi Farid Izdihar atau Andi Gilang.
Hiroshi Aoyama dan Valentino Rossi sama-sama menjadi pembalap pada MotoGP 2014.
Saat itu, Hiroshi Aoyama membalap bersama mantan juara dunia MotoGP, Nicky Hayden, untuk tim Drive M7 Aspar.
Kini Hiroshi Aoyama masih berkarier di dunia balap, yakni menjadi Manajer Honda Team Asia, yang dibela oleh pembalap Indonesia, Andi Farid Izdihar atau Andi Gilang.
Minggu malam (18/4/2021) di hari yang sama dengan para pembalap kelas raja berebut hasil MotoGP Portugal 2021, Andi Gilang kembali bertempur mencari hasil Moto3 Portugal 2021 yang terbaik.
Andi Gilang sejatinya cukup menyakinkan pada sesi latihan bebas dan kualifikasi Moto3 Portugal 2021.
Bukan kaleng-kaleng, pembalap Indonesia asal Bulukumba ini sempat bercokol sebagai pembalap tercepat ke-4 pada sesi latihan bebas pertama Moto3 Portugal 2021.
Tak berhenti sampai di situ saja, Andi Gilang juga nyaris lolos ke sesi kualifikasi kedua atau Q2, sebelum akhirnya didepak Filip Salac pada detik-detik terakhir.
Kejutan demi kejutan yang Andi Gilang hasilkan sayangnya tidak berlanjut dalam sesi pencarian akhir dari hasil Moto3 Portugal 2021.
Turun membalap dari posisi ke-19, Andi Gilang harus puas tak memetik sepeser poin pun karena menyelesaikan balapan Moto3 Portugal 2021 di posisi ke-18.
Melihat belum berhasilnya Andi Gilang menggondol poin ternyata membuat eks pembalap MotoGP, Hiroshi Aoyama, merasa kecewa.
Rasa kecewa mantan pembalap yang pernah menjadi rival Valentino Rossi itu pecah lantaran kedua pembalapnya, termasuk Andi Gilang, sangat dekat untuk mendapatkan poin.
"Ini adalah hari yang mengecewakan bagi kami," kata Hiroshi Aoyama dilansir Juara.net dari Honda Team Asia.
"Mereka berdua (Andi Gilang dan Yuki Kunii) sangat dekat, tetapi lagi-lagi mereka gagal," imbuhnya.
Meski kecewa, eks pembalap MotoGP yang pada bulan Oktober nanti bakal berusia 40 tahun tersebut sedikit memberikan kredit untuk Andi Gilang.
Terus menunjukkan peningkatan, Aoyama mengimani bahwa Andi Gilang kini tengah dalam jalan yang benar.
"Tentang Andi, dia menunjukkan suatu kemajuan dari balapan di Qatar," tutur Aoyama.
"Dia berada di jalan yang tepat," tandasnya.
Pada akhirnya, eks pembalap MotoGP dari Negeri Sakura ini masih optimistis Andi Gilang dan Yuki Kunii dapat tampil impresif di seri Moto3 selanjutnya.
Baca Juga: Klasemen MotoGP 2021 - Yamaha Menang Terus, Fabio Quartararo Kangkangi Valentino Rossi 57 Poin
"Kami berharap mereka akan membuat langkah baru di Jerez, yakni menggondol hasil yang positif," tutup Aoyama.
Bagi Andi Gilang, penampilannya kala mengejar hasil Moto3 Portugal 2021 terbaik kemarin merupakan sebuah peningkatan yang besar.
Meski begitu, pembalap Indonesia berusia 23 tahun ini juga merasa jika penampilannya termasuk netral atau tidak baik dan tidak buruk.
"Saya merasa melakukan peningkatan yang besar ketimbang cara mengendarai di Qatar. Sekarang saya lebih paham dengan motor ini," katanya.
"Pekan ini memang tidak baik tetapi juga tidak buruk," tandasnya.
Tak lupa Andi Gilang menyampaikan janji untuk bekerja lebih keras lagi di Jerez.
"Saya akan tetap bekerja keras untuk balapan selanjutnya di Jerez," tutupnya.
Seri Moto3 Jerez 2021 sendiri bakal mengambil hari yang seperti biasa sama dengan seri MotoGP Jerez 2021.
Rencananya seri balapan di Negeri Matador ini bakal mentas pada 2 Mei mendatang.