Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kecelakaan Horor MotoGP Portugal 2021 Sempat Bikin Marc Marquez Keder

By Fiqri Al Awe - Kamis, 22 April 2021 | 03:00 WIB
Kecelakan horor, Jorge Martin pada FP3 MotoGP Portugal 2021 sempat membuat, Marc Marquez takut. (MotoGP)

JUARA.NET - Kecelakaan horor yang dialami Jorge Martin pada sesi latihan bebas ketiga MotoGP Portugal 2021 rupanya memengaruhi Marc Marquez.

Kecelakaan parah dialami pembalap debutan, Jorge Martin, pada sesi latihan bebas ketiga MotoGP Portugal 2021, Sabtu (17/4/2021).

Membelok di tikungan ke-7 Sirkuit Algarve, Jorge Martin tiba-tiba terjatuh dalam kecepatan tinggi yang membuat tubuhnya terpelanting di gravel.

Akibatnya, Jorge Martin mengalami retak pada tulang tangan dan pergelangan kakinya.

Pembalap MotoGP dari tim Pramac Racing Ducati ini pada akhirnya juga tidak turun pada sesi balapan yang digelar Minggu (18/4/2021).

Baru saja kembali ke MotoGP dan langsung disambut dengan sebuah kecelakaan horor ternyata juga memengaruhi mental Marc Marquez.

Melihat keadaan Jorge Martin, Marc Marquez mengakui bahwa dirinya sempat ketakutan.

Baca Juga: Baru Tampil Sekali di MotoGP 2021, Marc Marquez Sudah Disebut Jahanam

Padahal, selama menjalani seri latihan bebas sebelumnya, Marc Marquez mengaku sama sekali tidak merasa takut.

Saking waswasnya, ia bahkan sempat berpikir untuk menghentikan sesi latihan setelah melihat kecelakaan tersebut.

"Saya tidak pernah merasa takut sepanjang pekan," kata Marc Marquez dilansir Juara.net dari Corsedimoto.

"Tetapi saat Anda melihat kecelakaan Martin, saat saya mulai putaran pertama, adik saya (Alex Marquez) membalap di depan pada tikungan ke-3."

"Saya sempat berkata: 'Mari kita sudahi putaran ini, mari kita sudahi sesi ini'," imbuhnya.

Perasaan buruk Marc Marquez bertambah saat ia juga merasa kurang baik.

"Apalagi, sensasinya terasa kurang baik dan masih ada 45 menit latihan lagi pada sore harinya," tutur Marc Marquez.

Tak heran Marc Marquez masih merasa sedikit ngeri membalap di MotoGP.

Baca Juga: Marc Marquez Singkap Momen Paling Berat pada MotoGP Portugal 2021

Pasalnya, ia memang harus absen cukup lama karena cedera pada musim MotoGP 2020.

Terlebih lagi Marc Marquez juga sempat merasakan cederanya sedikit sakit.

"Sempat sedikit sakit, tetapi itu hal yang sudah saya duga," terang Marc Marquez.

"Kemarin, hari ini, dan besok saya akan beristirahat, saya sudah berjanji dengan dokter."

"Peningkatan tekanan pada tulang harus dilakukan secara bertahap," imbuhnya.

Pelan tetapi pasti, Marc Marquez sudah bersiap untuk seri MotoGP selanjutnya di Jerez, Spanyol.

"Saya sudah memikirkan tentang Jerez," ujarnya.

Baca Juga: MotoGP Portugal 2021 - Valentino Rossi Sempat Merasa Aneh saat Balapan

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P