Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Saya tidak rutin berlatih dengan Stephen setiap hari. Gym-nya berjarak sekitar 1,5 jam perjalanan dari tempat saya."
"Tetapi, saya memang sering mengunjunginya dan kalau sedang berkunjung, kami memang berlatih bersama. Kami sudah berlatih bersama sejak 2012," pungkas Chris Weidman.
Meski tidak mau menghadapi Stephen Thompson, pulih dari COVID-19 dan menghadapi Uriah Hall bukanlah hal yang mustahil untuk Chris Weidman.
Terinfeksi COVID-19, Weidman bahkan sempat kehilangan berat badan hingga 5 kg.
Namun, dengan jeda hampir dua bulan, dia akhirnya mampu pulih dan akan menghadapi Uriah Hall di UFC 261.
Duel ini menjadi pertemuan kedua bagi mereka setelah lebih dari satu dekade lalu Weidman mampu mengalahkan Hall di pertemuan pertama.
Baca Juga: Haram Berkedip di UFC 261! Jorge Masvidal Paksa Penonton Saksikan Aksi Premannya